Butuh tanaman yang warnanya hijau"
Jakarta (ANTARA News) - Beberapa arah diperkirakan membawa energi tidak baik penghuninya di tahun Monyet Api ini menurut arsitek Feng Shui Sidhi Wiguna Teh.

Berdasarkan perhitungan Feng Shui, arah utara, timur laut dan barat laut sedang mendapat pengaruh dari bintang yang memberikan energi negatif.

Tetapi, energi tersebut dapat diminimalisir dengan menempatkan unsur-unsur tertentu di rumah.

"Rumah yang menghadap timur laut butuh elemen logam untuk melemahkan energi negatif," kata Sidhi kepada Antara News.

Arah timur laut sedang mendapat pengaruh dari bintang 5 (rintangan) yang bersifat destruktif.

Benda berbahan logam diyakini dapat menghalau pengaruh negatif, asalkan bentuknya tidak tajam.

Selain demi alasan keamanan, benda logam berbentuk tajam cenderung memberi energi ke sisi yang negatif, kata dosen feng shui ini.

"Sebaiknya bentuknya yang nyaman dan tidak membahayakan."

Rumah yang menghadap utara, yang sedang di bawah naungan bintang 7 dalam flying stars Feng Shui, dapat dinetralkan dengan elemen kayu.

"Butuh tanaman yang warnanya hijau," kata Sidhi.

Tanaman sebaikya diletakkan di sisi kanan atau kiri pintu masuk utama.

Posisinya, menurut Sidhi, bisa di dalam atau luar rumah.

Barat laut saat ini sedang berada dalam pengaruh bintang 3, lambang perseteruan.

Energi negatif dapat diperkecil dengan elemen api, misalnya memberi aksen warna merah atau oranye di pintu masuk utama.

"Bisa ornamen," kata Sidhi.

Alternatif lainnya adalah dengan mengecat pintu dengan garis berwarna merah, misalnya setebal 15 centimeter.

Sidhi menekankan dalam menghalau energi negatig tahun ini, paling penting adalah tindakan dari para penghuninya.

"Penghuni harus lebih tolerir," tutupnya.

Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2016