Turin, Italia (ANTARA News) - Juara bertahan Juventus untuk sementara unggul 2-0 atas tuan rumah Torino hingga babak pertama usai dalam laga lanjutan pekan ke-30 Liga Italia Seri A di Stadion Olimpico di Torino, Minggu.

Paul Pogba dan Sami Khedira menjadi pencetak gol yang membawa Juventus berpeluang besar membalas tuntas kekalahan yang mereka alami musim lalu di stadion itu.

Juventus menguasai penuh jalannya pertandingan dengan 60 persen penguasaan bola di babak pertama dan melepaskan delapan percobaan tembakan yang separuh di antaranya tepat sasaran.

Namun tim besutan Max Allegri itu baru bisa membuka keunggulan pada menit 33 setelah bek Torino Kamil Glik melanggar Pogba di luar kotak penalti.

Gelandang Prancis itu mengemban sendiri tugas sebagai algojo dan melepaskan tendangan bebas yang melengkung jauh dari jangkauan penjaga gawang Daniele Padelli namun menghujam ke dalam gawang.

Juventus terus menekan rival sekotanya itu dan akhirnya menggandakan keunggulan saat Khedira merangsek masuk kotak penalti mengecoh Glik dan melepaskan tendangan terarah untuk memaksa Padelli kembali memungut bola dari gawangnya pada menit 42.

Apabila kedudukan bertahan, Juventus akan memiliki 70 poin, kian nyaman di puncak klasemen dan memperlebar jarak dari Napoli (64) di urutan kedua.

Berikut susunan pemain kedua tim seperti dalam laman resmi Liga Italia Seri A.

Torino (3-5-2): Daniele Padelli (PG); Nikola Maksimovic, Kamil Glik, Emiliano Moretti; Bruno Peres, Afriyie Acquah, Giuseppe Vives, Marco Benassi, Gaston Silva; Ciro Immobile, Andrea Belotti
Pelatih: Giampiero Ventura

Juventus (3-5-2): Gianluigi Buffon (PG); Daniele Rugani, Leonardo Bonucci, Andrea Barzagli; Stephan Lichtsteiner, Sami Khedira, Mario Lemina, Paul Pogba, Alex Sandro; Paulo Dybala (Alvaro Morata), Mario Mandzukic
Pelatih: Max Allegri

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2016