Jakarta (ANTARA News) - Raisa Andriana mengacungi jempol pada orang yang berpuasa di Amerika Serikat. 
Ketika berkunjung ke perusahaan Disney dan YouTube beberapa waktu lalu, ia sempat berpuasa selama sehari di sana.

Pukul setengah tiga dini hari adalah waktu imsak, sedangkan matahari baru terbenam pukul 21.30 waktu setempat.

"Buset, pusing! Juara banget orang yang puasa di sana," seloroh Raisa usai buka puasa bersama di Jakarta, Rabu malam.

Sepulangnya ke Indonesia, gadis 26 tahun ini menyadari bahwa beribadah puasa di kampung halaman jauh lebih menyenangkan.

"Untung cuma sehari ya (di Amerika), Paling enak banget puasa di sini," kata pelantun "Kali Kedua" itu.
Raisa pergi ke Negara Paman Sam untuk menyanyi di Seattle. Kemudian ia bertolak ke Los Angeles untuk bertamu ke Disney dan YouTube.

"Selama ini sudah kerjasama (dengan keduanya) tapi belum pernah ketemu, semoga kerjasamanya makin lancar," harap penyanyi yang membawakan lagu tema Cinderella "Mimpi Adalah Harapan Hati" (A Dream Is A Wish Your Heart Makes).

Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2016