Jaringan, cloud, konektivitas data dan inovasi lain akan mendorong batas-batas olahraga otomotif

 

WOKING, Inggris & TOKYO--(Antara/BUSINESS WIRE)-- McLaren-Honda, pionir balap mobil Formula 1 selama lebih dari 50 tahun, dan NTT Communications Corporation, anak perusahaan solusi TIK dan komunikasi internasional NTT Group (NYSE:NTT), hari ini memulai kemitraan di bidang teknologi selama tiga tahun.

 

Smart News Release ini berisi multimedia. Lihat rilis selengkapnya di sini: http://www.businesswire.com/news/home/20160708005158/en/

 

Menurut perjanjian ini, NTT Communications menjadi Mitra Teknologi McLaren-Honda. Selama berlangsungnya kemitraan ini, NTT Communications akan menyediakan jaringan, cloud, konektivitas data dan inovasi lain untuk memenuhi kebutuhan McLaren akan platform komunikasi TI yang memberikan kinerja optimal guna mendukung tim balap Formula 1.

 

Kemitraan akan mendukung strategi TI baru McLaren

 

Tim McLaren merayakan 50 tahun kiprahnya di ajang Formula 1 tahun ini dan kemitraan ini akan mendukung strategi TI barunya yang berfokus pada cloud, mobilitas dan layanan yang berpusat pada orang.

 

Ron Dennis, Chairman sekaligus CEO, McLaren Technology Group yang mencakup tim McLaren-Honda berkata: “Saya senang menyambut NTT Communications ke jajaran merek berteknologi tinggi dan premium McLaren-Honda. NTT telah lama terkait dengan teknologi sejak diperkenalkannya telegraf di Jepang. Mengingat McLaren sudah lama dikaitkan dengan inovasi, kami harus bekerjasama dengan pemimpin yang sudah mapan dan cukup terhormat yang memahami baik upaya kami ke arah perkembangan teknik yang tanpa henti.

 

“NTT Communications memiliki jaringan kuat dan berkapasitas tinggi yang akan memungkinkan tim mengakses sistemnya tanpa penundaan.”

 

Tetsuya Shoji, President dan CEO, NTT Communications berkata: “Saya amat gembira NTT Communications kini menjadi Mitra Teknologi McLaren-Honda, simbol inovasi bagi para penggemar olahraga otomotif di seluruh dunia. Teknologi NTT Communications luas dan dalam, dan keunggulan McLaren dalam Formula 1 sudah dikenal di dunia. Dengan inovasi menjadi bagian dari DNA kedua perusahaan, kemitraan ini akan membantu McLaren-Honda mengubah caranya mengelola data yang dihasilkan selama balapan Formula 1 dan melampaui batas-batas yang sudah ditetapkan dalam balap mobil.”

 

Jaringan dan layanan cloud untuk kinerja yang kuat dan bisa diakses

 

McLaren membutuhkan jaringan kuat di lokasi dukungan dan analisa yang tersebar di seluruh dunia termasuk kantor pusatnya, McLaren Technology Centre, di Woking (Inggris).

 

NTT Communications akan menawarkan layanan Wide Area Network (WAN) dan Network Functions Virtualisation (NFV) kepada McLaren di beberapa negara termasuk Inggris, Spanyol, AS, Singapura dan Jepang. Selama akhir pekan balapan, jaringan ini penting untuk mendukung transmisi data secara real-time mulai dari mobil balap McLaren hingga tim teknologi dan teknik perusahaan tersebut di Inggris. NTT Communications akan menggabungkan manajemen layanan WAN dan LAN (Local Area Network) yang menyediakan jaringan yang sempurna dan terus-menerus terkelola guna meningkatkan kualitas, kekuatan dan ketersediaan layanan TIK menyeluruh.

 

NTT Communications akan menawarkan layanan Enterprise Cloud 2.0 yang memberikan platform di mana McLaren bisa menggunakan sumber daya komputasi dan penyimpanan khusus dan bersama pada model Pay-As-You-Go. Layanan ini, bersama dengan praktik konsultasi dan Cloud Management Platform (CMP) NTT Communications, akan memberi McLaren peluang kuat guna memenuhi strategi transformasi teknologinya.

 

NTT Communications dan McLaren juga akan bekerjasama untuk mengeksplorasi teknologi canggih lain yang sanggup meningkatkan kinerja tim.

 

Tentang Tim Formula 1 McLaren-Honda

 

Sejak 1963, McLaren Racing telah menjadi satu dari tim tersukses dan inovatif dalam balap mobil Grand Prix, dengan menciptakan mobil-mobil Formula 1 paling ikonik dalam sejarah olahraga tersebut.

 

Berawal dari bengkel kecil di New Malden, Surrey, di mana Bruce McLaren mengumpulkan sejumlah kecil individu berkomitmen untuk mendesain, membuat dan memacu mobil yang membawa namanya, McLaren Racing sekarang berbasis di McLaren Technology Centre, Woking - tempat seluruh tim dan lebih dari 3.000 karyawan bekerja. Bagi setiap organisasi, transformasi itu sungguh menakjubkan. Namun, kesuksesan perusahaan itu juga berkembang amat pesat sejak masa-masa awalnya.

 

Bruce membawa timnya ke Formula 1 pada Monaco Grand Prix tahun 1966 – dan sejak itu, tidak ada tim dalam Formula 1 yang mencetak lebih banyak kemenangan [182] ketimbang McLaren. Selama lebih dari 50 tahun berkompetisi dalam balap mobil, McLaren juga telah memenangkan 12 Drivers’ Championships dan 8 Constructors’ Championships. Di tempat lain, tim ini mendominasi seri balap mobil ikonik North American CanAm, dengan menjadi juara 43 kali antara tahun 1967 dan 1972, memenangkan Indy 500 tiga kali antara tahun ’72 dan ’76, serta menjuarai Le Mans 24 Hours untuk pertama kalinya, pada 1995.

 

Para juara tim ini – Emerson Fittipaldi, James Hunt, Niki Lauda, Alain Prost, Ayrton Senna, Mika Hakkinen dan Lewis Hamilton – sudah sangat dikenal dan merupakan legenda balap mobil.

 

McLaren-Honda mengkampanyekan FIA Formula 1 World Championship tahun 2016 dengan duet pengemudinya, yakni juara dunia dua kali (2005, 2006) Fernando Alonso dan juara dunia tahun 2009 Jenson Button. Mereka mengemudikan McLaren-Honda MP4-31.

 

Tentang NTT Communications Corporation

 

NTT Communications memberikan layanan konsultasi, arsitektur, keamanan dan cloud guna mengoptimalkan lingkungan perusahaan teknologi informasi dan teknologi (TIK). Penawaran ini didukung oleh infrastruktur perusahaan tersebut di seluruh dunia, termasuk jaringan IP tier-1 global terkemuka, jaringan VPN Arcstar Universal One™ yang menjangkau 196 negara/kawasan dan 140 data center aman di seluruh dunia.

 

Solusi NTT Communications memanfaatkan sumber daya global anak-anak perusahaan NTT Group termasuk Dimension Data, NTT DOCOMO dan NTT DATA.

www.ntt.com | Twitter@NTT Com | Facebook@NTT Com | LinkedIn@NTT Com

 

Lihat versi aslinya di businesswire.com: http://www.businesswire.com/news/home/20160708005158/en/

 

Kontak

 

Kontak Media:

NTT Communications Corporation

pr-eu@ntt.com

+44 – (0) 207 977 1170

 

Sumber: NTT Communications Corporation

 

Pengumuman ini dianggap sah dan berwenang hanya dalam versi bahasa aslinya. Terjemahan-terjemahan disediakan hanya sebagai alat bantu, dan harus dengan penunjukan ke bahasa asli teksnya, yang adalah satu-satunya versi yang dimaksudkan untuk mempunyai kekuatan hukum.

Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2016