Apakah kesamaan yang dimiliki Donald Trump, Olimpiade, mobil nirawak, dan athleisure?

 

JAWABAN: laporan tahunan Yahoo Year in Review ke-15

 

SUNNYVALE, California--(Antara/BUSINESS WIRE) -- Yahoo (YHOO) hari ini mengumumkan laporan tahunannya, 2016 Year in Review. Memasuki tahun ke-15, laporan ini menyediakan rangkuman mendetail seputar berbagai hal yang menjadi tren dan disukai oleh jutaan pengguna Yahoo di seluruh dunia selama setahun penuh.

 

Untuk melihat siaran pers multimedia, silakan klik:  http://www.businesswire.com/news/home/20161206005574/en/

 

Apa saja yang terjadi di tahun ini? Banyak, mulai dari pergelaran Olimpiade di Brasil, begitu banyaknya perselisihan dan perceraian di kalangan selebritis, tren busana jalanan yang "naik kelas" ke catwalk, Damn Daniel!, dua remaja yang menjadi viral di media sosial...dan diakhiri dengan pertarungan epic memperebutkan kursi kepresidenan AS. Dinukil dari berbagai interaksi yang terjadi di Yahoo, Polyvore, Flickr, dan Tumblr, berikut ini adalah berbagai hal yang menjadi tren di dunia selama setahun terakhir.

 

Persaingan Menuju Kursi Kepresidenan AS dan Peristiwa Kejahatan Di Seluruh Dunia

Tidak heran jika mesin pencari kami disesaki dengan kabar mengenai Pilpres AS 2016 dan Presiden Terpilih Donald Trump. Selebritas wanita juga turut mengisi enam dari 10 informasi yang paling

banyak dicari, seperti Gwen Stefani, Jodie Sweetin, Megyn Kelly, dan kandidat presiden dari Partai Demokrat Hillary Clinton. Kejutan pada 2016 adalah Kim Kardashian-West harus agak "terabaikan" dari ranah dunia maya selama setahun ini, yang memungkinkan sang adik, Khloe, untuk pertama kalinya, mengalahkan sang kakak di Yahoo dalam halpencarian dengan kata kunci Kardashian. Setelah malang melintang di pasaran selama hampir 10 tahun, akhirnya game RPG Roblox menyeruak menjadi salah satu nama yang paling banyak dicari di Yahoo selama 2016.

 

Tahun 2016 melahirkan banyak berita yang menjadi sorotan dengan pageview terbanyak di Yahoo, diantaranya adalah kancah perpolitikan di AS, tragedi kemanusiaan, dan bencana alam yang terjadi di seluruh dunia.

 

Pencarian Terbanyak di Yahoo

1. Pilpres 2016

2. Donald Trump

3. Roblox

4. Gwen Stefani

5. Olimpiade 2016

6. Khloe Kardashian

7. Megyn Kellie

8. Jodie Sweetin

9. Kim Kardshian-West

10.Hillary Clinton

 

Berita Terpopuler di Yahoo News

1. Hari Pilpres AS

2. Kematian Prince

3. Pembantaian di Pulse Nightclub

4. Serangan Teroris di Istanbul

5. Badai Matthew

6. Penembakan Polisi di Baton Rouge

7. Penemuan Puing EgyptAir Penerbangan 804

8. Protes terhadap Trump

9. Email Clinton

10.Debat Kandidat Presiden

 

 

 

Athleisure, Perselisihan Selebritis dan Kembalinya Sejumlah Pahlawan Super yang Siap Menyelematkan Umat Manusia

Atheleisure menjadi topik pembahasan utama di kalangan komunitas fashionista global di Polyvore, sehingga menjadikan tren fashion sporty nan elegan ini sekali lagi mampu berada di daftar top 10 bersama dengan Adidas Superstar, Nike Air Max, dan jaket bomber. Meskipun demikian, pakaian formal, seperti tulle skirts, cape dress, dan gatsby dress, pun tetap menjadi pembahasan yang populer di kalangan komunitas fashion dunia. Untuk mempelajari lebih lanjut tentang tren fashion dan kecantikan paling populer di Polyvore selama 2016 dan cara untuk mempadupadankan gaya busana ini, kunjungi http://blog.polyvore.com/.

 

Meskipun gosip perceraian Brangelina menohok seluruh dunia, faktanya perceraian yang paling banyak menarik perhatian di dunia maya berasal dari dunia musik. Dua juri salah satu reality show pencarian bakat penyanyi terkemuka di Amerika, Blake Shelton dan Gwen Stefani memutuskan untuk "jadian" setelah bercerai dari pasangan mereka masing-masing, hal ini membawa mereka menjadi dua figur yang paling banyak dicari di daftar selebritis di Yahoo. Tak kalah seru, perseteruan antara dua penyanyi top AS, Taylor Swift dan Katy Perry, yang hubungan pertemanan mereka harus kandas karena kompleksitas permasalahan keduanya, menjadi bahan konsumsi publik yang paling menyita perhatian. Terakhir, pertikaian antara Justin Bieber dan Selena Gomez menambah daftar panjang pertikaian antara mantan pasangan selebritis di sepanjang 2016.

 

Fashion Terpopuler yang Wajib Dimiliki menurut

Polyvore

1. adidas Superstar

2. Nike Air Max Thea

3. Tulle Skirt

4. Jaket Bomber

5. Cape Dress

6. Off shoulder tops

7. Clear Heels

8. Gatsby Dress

9. Pakaian renang High Neck

10.Mantel faux fur

 

Selebritis Terpopuler menurut Yahoo

1. Gwen Stefani

2. Khloe Kardashian

3. Jodie Sweetin

4. Kim Kardashian-West

5. Justin Bieber

6. Taylor Swift

7. Katy Perry

8. Miranda Lambert

9. Selena Gomez

10.Gigi Hadid

 

 

Tahun 2016 pun menjadi tahun yang penuh duka bagi industri musik dunia, dimana dua musisi legendaris David Bowie dan Prince tutup usia, yang masing-masing menempati ranking no.1 dan 3 di dalam daftar pencarian Yahoo untuk musisi. Britney Spears dan Lady Gaga masuk ke dalam 10 besar musisi yang paling banyak dicari karena perilisan album mereka setelah tiga tahun lamanya vakum. Tidak lengkap rasanya jika daftar musisi terpopuler versi Yahoo tahun 2016 tidak ditutup oleh the one and only, Beyonce.

Para penikmat film pun selama 2016 dimanjakan dengan hadirnya sejumlah pahlawan super yang siap melindungi umat manusia, mulai dari X-Men, batman, Superman, dan Captain America, yang semuanya masuk ke dalam daftar film terpopuler di Yahoo Movies. Film box office lainnya yang banyak dicari di laman Yahoo adalah Ghostbusters dan Suicide Squad.  

 

Musisi Terpopuler menurut Yahoo Music

1. David Bowie

2. Taylor Swift

3. Prince

4. Kanye West

5. Tim McGraw

6. Lady Gaga

7. Britney Spears

8. Randy Travis

9. Trent Harmon

10.Beyonce

 

Film Terpopuler menurut Yahoo Movies

1. X-Men: Apocalypse

2. Batman v. Superman

3. Ghostbuster

4. Rogue One: A Star Wars Story

5. Suicide Squad

6. Captain America: Civil War

7. Alice Through the Looking Glass

8. Jason Bourne

9. Deadpool

10.The Magnificent Seven

 

 

 

Olimpiade jadi sorotan di dunia olahraga

2016 menjadi tahun yang sangat sibuk bagi para atlet. Sejumlah atlet Olimpiade 2016 menjadi sorotan di berbagai media, termasuk tersebarnya foto lama pesenam asal AS Shawn Johnson yang banyak disalahtafsirkan oleh publik, cemoohan publik Brasil terhadap Hope Solo terkait twitnya seputar merebaknya virus Zika di Amerika Selatan, dan kunjungan beberapa anggota tim bola basket AS ke salah satu rumah bordil di Brasil. Tak kalah penting, wafatnya legenda tinju dunia Muhammad Ali dan bintang MLB muda Jose Fernandez, juga menjadi berita yang paling banyak dicari di Yahoo Sports

 

Berita Olahraga Terpopuler Menurut Yahoo Sports

1. Penjelasan Shawn Johnson terkait foto Olimpiade

2. Pejudo peraih medali perak Dirk Van Tichelt diserang saat merayakan kemenangannya

3. Jose Fernandez meninggal dalam kecelakaan kapal

4. Cemoohan publik Brasil kepada Hope Solo

5. Wafatnya istri pemain baseball tim San Diego Padres, Yangervis Solarte

6. Michael Jordan angkat bicara terkait penembakan polisi

7. Tim bola basket AS mengunjungi lokalisasi di Rio de Janeiro

8. Muhammad Ali meninggal di usia 74 tahun

9. Kevin Durant bergabung dengan Golden State Warriors

10.Kekalahan Ronda Rousey di ring UFC

 

 

Brand-brand yang paling Menarik?Inovasi di sektor teknologi mendominasi

Penantian seluruh dunia terhadap perilisan iPhone 7 dan 7 Plus menjadi isu terpopuler di Yahoo Finance tahun ini. Di 2016, industri teknologi mengalami berbagai goncangan, kontroversi, dan inovasi, dimana Facebook, Twitter, Amazon, Tesla, dan Alibaba menjadi nama-nama yang terus berseliweran di laman Yahoo Finance di 2016.

 

Perusahaan Terpopuler Menurut Yahoo Finance

1. apple

2. Facebook

3. Twitter

4. Bank of America

5. Amazon

6. Tesla

7. Alibaba

8. Valeant Pharmaceuticals

9. Ford

10.Wells Fargo

 

 

Fotografer Terpopuler yang Mengabadikan Dunia di Sekitar Kita

25 foto Flickr terbaik 2016 dipilih secara seksama dari jutaan foto yang diunggah pada tahun ini. Baik itu pada foto no.1 yang merupakan foto alam berlatar belakang pedesaan di Aveiro Lagoon di Portugal atau foto berlatar belakang perkotaan padat penduduk di Palais du Luxembourg di Perancis lewat foto no.9, jajaran foto tahun ini berhasil menangkap kecantikan alam semesta beserta isi-isinya.  

 

Meme...Kapal...Fandom...Wha? Komunitas Terpopuler di Tumblr Tahun 2016

Di 2016, Tumblr menjadikan identitas sebagai tema utama. Oleh karena itu, tak heran kalau Top Meme 2016 adalah Tag Yourself - parodi referensi budaya populer unik yang mengharuskan pengguna untuk memilih satu meme yang identik dengan diri mereka. Isu yang paling banyak dibahas adalah feminisme. Untuk mempelajari lebih jauh tentang berbagai fandom dan tren terpopuler pada 2016 di Tumblr, kunjungi tumblr.com/2016.

 

Bagaimana tanggapan Anda terhadap laporan Yahoo Year in Review ini? bagikan pendapatan Anda di media sosial dengan tagar #Yahoo2016inReview

 

Seputar Metodologi Yahoo Year in Review

Untuk menyusun laporan Yahoo Year in Review, tim editor kami menganalisa riwayat Yahoo Search dan jumlah pembaca artikel Yahoo Media berdasarkan berbagai faktor, termasuk volume absolut dan pertumbuhan dari sejumlah periode terdahulu. Hal ini adalah untuk menentukan gelembung (bubble)

tema dan tren ke permukaan. Riwayat pencarian dan jumlah pembaca pengunjung secara individual akan tetap anonim. Pencarian teratas mengacu pada pencarian dengan volume tertinggi. Topik utama mengacu pada artikel dan kisah dengan jumlah pembaca terbanyak.

 

Tentang Yahoo

Yahoo adalah panduan penemuan informasi di dunia maya, yang berfokus pada informasi, konektivitas, dan hiburan melalui produk pencarian, komunikasi, dan konten digital. Dengan menciptakan pengalaman yang khusus, Yahoo membantu pengguna menemukan informasi yang penting bagi mereka tentang seluruh dunia - melalui perangkat seluler atau desktop. Yahoo menghubungkan pengiklan dengan target audiens melalui platform teknologi periklanan handal dan efektif yang memadukan data, konten, dan teknologi Yahoo. Yahoo berkantorpusat di Sunnyvale, California, dan memiliki kantor cabang di benua Amerika, Asia Pasifik, Eropa, Timur Tengah, dan Afrika. Untuk informasi lebih lanjut,

kunjungi ruang media (pressroom.yahoo.net) atau blog perusahaan  (yahoo.tumblr.com).

 

Baca versi aslinya di businesswire.com: http://www.businesswire.com/news/home/20161206005574/en/

 

Kontak

 

Yahoo

Kym Lino, 518-669-2017

klino@yahoo-inc.com

 

Sumber: Yahoo  

 

Pengumuman ini dianggap sah dan berwenang hanya dalam versi bahasa aslinya. Terjemahan-terjemahan disediakan hanya sebagai alat bantu, dan harus dengan penunjukan ke bahasa asli teksnya, yang adalah satu-satunya versi yang dimaksudkan untuk mempunyai kekuatan hukum.

Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2016