Milan (ANTARA News) - Dries Mertens mencetak empat gol, termasuk trigol dalam rentang waktu sembilan menit di babak pertama, ketika Napoli melupakan masalah-masalah mencetak gol mereka saat menang 5-3 atas Torino pada pertandingan Liga Italia yang dimainkan pada Minggu.

Ini merupakan trigol kedua secara beruntun untuk pemain Belgia itu, yang tampil sebagai penyerang tengah menyusul cedera lutut jangka panjang yang menimpa Arkadiusz Milik, dan membawa Napoli mengoleksi 13 gol dari 13 pertandingan terakhir mereka di liga, lapor Reuters.

Kemenangan Napoli mendongkrak mereka ke peringkat ketiga dengan 34 angka, tertinggal satu angka dari AS Roma dan delapan angka dari pemuncak klasemen Juventus.

Mertens menjadi pemain Liga Italia pertama yang mencetak trigol untuk dua pertandingan secara beruntun selama 22 tahun, dan menjadi pemain pertama yang mengemas empat gol dalam satu pertandingan sejak pemain Sassuolo Domenico Berardi melakukannya pada Januari 2014.

Sulit dipercaya bahwa Napoli kesulitan mencetak gol setelah Milik cedea saat memperkuat Polandia pada awal Oktober.

Mertens membuka rekening golnya pada menit ke-13, mengirim tembakannya melewati sekelompok pemain menyusul tendangan sudut, dan menambahi gol kedua melalui eksekusi penalti lima menit kemudian.

Torino tidak mampu menandinginya dan Mertens melengkapi trigolnya pada menit ke-22 setelah tembakan Jose Callejon dapat dihentikan Joe Hart, dan upaya pertama pemain Belgia itu disapu sebelum melewati garis gawang.

Babak kedua menghadirkan cerita yang berbeda ketika Andrea Belotti mencetak satu gol balasan untuk tim tamu pada menit ke-60, Vlad Chiriches mencetak gol keempat Napoli dan Luca Rossettini membalas untuk Torino setelah Pepe Reina gagal menangkap tendangan bebas Adem Ljajic.

Mertens kemudian mengemas gol terbaiknya di pertandingan ini dengan sepakan cungkil melewati Hart, sebelum Iago Falque membukukan satu gol balasan untuk tim peringkat kesembilan Torino melalui eksekusi penalti.

Gol Antonio Candreva pada babak kedua membawa Inter Milan menang 1-0 atas tuan rumah Sassuolo, yang memiliki sepuluh pemain dalam daftar cedera.

Candreva menyambar bola pantul menuju bagian atas gawang setelah kiper Sassuolo Andrea Consigli hanya dapat menepis sepakan Joao Mario ke arah pergerakannya. Tim peringkat ketujuh Inter harus kehilangan gelandang Felipe Melo yang diusir keluar lapangan akibat menerima kartu kuning kedua.

Pescara, yang menghuni satu posisi di atas dasar klasemen, kehilangan Valerio Verre yang dikartu merah karena tekel berbahayanya saat pertandingan baru berlangsung 16 menit ketika mereka kalah 0-3 dari Bologna.

Bologna membuka keunggulan dari sundulan Adam Masina dan menambahi gol-gol selanjutnya melalui tembakan Blerim Dzmeili yang terdefleksi dan penalti Ladislav Krejci.

Cyril Thereau mencetak dua gol untuk membawa Udinese menang 2-0 atas Crotone, kemenangan ketiga mereka secara beruntun, sedangkan malam tim promosi itu menjadi lengkap ketika kiper Alex Cordaz diusir keluar lapangan pada menit ke-86 karena tangannya mengenai bola di luar kotak penalti.

Gol-gol di babak pertama dari Riccardo Meggiorini dan Sergio Pellisier membawa Chievo menang 2-1 atas Sampdoria di Verona.
(Uu.H-RF/I015)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2016