Jakarta (ANTARA News) - Direktorat Jenderal Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika Kementerian Komunikasi dan Informatika telah menyelesaikan pembangunan Sistem Monitor Frekuensi Radio (SMFR) berupa 64 Stasiun Monitor Tetap Transportable yang ditempatkan di 64 kabupaten/kota.

Tujuan pembangunan SMFR tersebut adalah untuk meningkatkan fungsi pengawasan dan pengendalian terhadap penggunaan spektrum frekuensi radio secara umum, kata Plt Kepala Biro Humas Kementerian Komunikasi dan Informatika Noor Iza dalam siaran pers Kementerian Kominfo, Selasa.

Selain itu, tujuan pembangunan SMFR tersebut utamanya untuk meningkatkan keselamatan penerbangan dengan cara pengamanan pita frekuensi radio yang digunakan untuk navigasi dan komunikasi antara ATC dengan pilot di dalam pesawat.

Untuk itu, penempatan Stasiun Monitor Tetap Transportable berada pada lokasi-lokasi yang dekat dengan bandara atau merupakan jalur penerbangan.

Dalam menempatkan stasiun monitor tersebut di 64 Kabupaten/Kota, Ditjen SDPPI bekerja sama dengan PT Pos Indonesia (Persero) yang memiliki perwakilan tersebar di wilayah Indonesia.

Diharapkan dengan adanya 64 SMFR stasiun monitor tetap transportable ini, maka kegiatan monitoring pendudukan spektrum frekuensi radio di 64 Kabupaten/Kota tersebut akan meningkat, yang semula masih dilakukan secara terjadwal sebanyak satu sampai dua kali dalam setahun per Kabupaten/Kota, kali ini dapat dilakukan secara real time.

Sementara itu, Ke-64 kota/kabupaten di 24 provinsi yang dibangun SMFR tersebut diantaranya, Kota Tanjung Pinang, Kabupaten Natuna, Kota Ambon, Kabupaten Maluku Tenggara, Kabupaten Maluku Tenggara Barat, Kabupaten Halmahera Timur, Halmahera Selatan, Kabupaten Jayapura, Kabupaten Biak Numfor, Kabupaten Jayawijaya, Kabupaten Nabire, Kabupaten Merauke, Kabupaten Fak Fak, Kabupaten Boven Digul, Kabupaten Kaimana.

Kabupaten Nagan Raya, Kabupaten Aceh Besar, Kota Sabang, Kabupaten Aceh Tenggara, Kabupaten Tapanuli Tengah, Kabupaten Bima, Kabupaten Kupang, Kabupaten Ketapang, Kota Banjarbaru, Kabupaten Kotawaringin Barat, Kabupaten Sintang Kabupaten Nunukan, Kabupaten Tarakan, Kabupaten Poso, Kabupaten Konawe Selatan, Kabupaten Luwu, Kabupaten Indragiri Hilir, Kabupaten Pasaman dan Kota Pangkal Pinang.

Menurut Noor Iza, rencananya Menteri Kominfo Rudiantara akan melakukan pengecekan kesiapan operasi Stasiun Monitor Tetap Transportable di Kabupaten Sintang, Kalimantan Barat pada Rabu, 28 Desember 2016.

Pewarta: Muhammad Arief Iskandar
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2016