Jakarta (ANTARA News) - Luis Suarez mencetak gol ke-100 dia untuk Barcelona, Kamis dini hari tadi, lewat tendangan voli mempesona pada menit 35 usai menerima umpan Neymar saat Barca menang 3-1 dalam babak 16 Copa del Rey.

Suarez (29) pindah dari Liverpool ke Camp Nou dalam banderol 81,72 juta euro musim panas 2014. Dia hanya perlu 120 pertandingan untuk mencetak gol keseratusnya untuk Barca.

Pertandingan Kamis dini hari itu juga menandai gol ke-300 trio maut Barcelona Suarez, Lionel Messi dan Neymar yang kerap dijuluki MSN.

Pada pertandingan itu Neymar dan Messi juga menciptakan gol, masing-masing gol kedua dan ketiga. Trisula maut ini bermain bersama sejak 2014.

Jika dirinci dari 100 gol untuk Barca itu, Suarez mencetak 68 gol pada 78 pertandingan La Liga, 17 gol dari 24 pertandingan Liga Champions, dan 15 gols dari pertandingan-pertandingan Piala Super Spanyol, Piala Super Eropa dan Piala Dunia Antar Klub, demikian ESPN.



Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2017