Milan (ANTARA News) - Torino gagal membawa pulang kemenangan dari kandang tim sekota, Juventus, pada Sabtu (6/5), ketika Gonzalo Higuain mencetak gol menjelang pertandingan usai untuk mengamankan hasil imbang 1-1 bagi klubnya sebagai sang pemuncak klasemen sementara Liga Italia/Serie A.

Bagaimanapun, Torino sukses mengakhiri laju 33 kemenangan kandang beruntun di liga milik Juventus sekaligus menggagalkan peluang Juve untuk memastikan raihan gelar pada akhir pekan ini.

Adem Ljajic membawa Torino memimpin pada menit ke-52 melalui tendangan bebasnya, namun tim itu harus kehilangan seorang pemain ketika Afriyie Acquah diusir keluar lapangan lima menit kemudian akibat telah menerima dua kartu kuning.

Torino nyaris membawa pulang kemenangan pertama di kandang Juventus dalam rentang 22 tahun. Namun, Higuain, yang tampil sebagai pemain pengganti, mendapatkan bola di tepi kotak penalti dan menaklukkan kiper Joe Hart dengan tembakan akurat ke sudut kiri bawah gawang.

Juventus mengoleksi 85 angka, unggul delapan angka atas Napoli dengan tiga pertandingan tersisa untuk dimainkan.

AS Roma, yang akan mengunjungi markas AC Milan pada Minggu, tertinggal dua angka di peringkat ketiga.

Pelatih Torino Sinisa Mihajlovic juga diusir ke tribun ketika dirinya berlari menuju lapangan untuk mendebat wasit perihal dikeluarkannya Acquah.

Gelandang Ghana itu mendapat kartu kuning akibat pelanggarannya terhadap Pailo Dybala pada babak pertama, dan tayangan ulang memperlihatkan bahwa dia meraih bola ketika kembali mendapat kartu kuning saat menekel Mario Mandzukic.

Pelatih Juventus Massimiliano Allegri mengistirahatkan sejumlah pemain kunci, yakni Gianluigi Buffon, Miralem Pjanic dan Higuain, menjelang pertandingan leg kedua semifinal Liga Champions melawan AS Monaco.

Medhi Benatia menanduk bola yang membentur mistar gawang pada fase awal pertandingan untuk Juventus, sedangkan Joe Hart melakukan penyelamatan terhadap ancaman yang dilakukan Stephan Lichsteiner dan kemudian memblok tembakan Dybala dengan dadanya, setelah pemain Argentina itu bergerak cepat menembus pertahanan Torino.

Torino membuka keunggulan pada menit ke-52 ketika Ljajic mengirimkan tendangan bebas sempurna melewati dinding pemain dan menuju sisi bawah mistar gawang, sehingga Norberto Neto tidak mampu berbuat banyak.

Meski Acquah diusir keluar lapangan, Hart hanya melakukan satu penyelamatan sulit, dari peluang milik Leonardo Bonucci dari jarak dekat, sampai Higuain membukukan gol ke-24nya musim ini.

Pada pertandingan yang dimainkan sebelumnya, Dries Mertens merayakan ulang tahun ke-30nya dengan mengemas dua gol untuk Napoli, yang membuat dirinya telah mengoleksi 30 gol di semua kompetisi musim ini.

Lorenzo Insigne mencetak gol ketiga dan Diego Farias membalas untuk Cagliari.

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2017