Jakarta (ANTARA News) - Real Madrid sepakat mengeluarkan 45 juta euro dalam rangka mendatangkan penyerang berusia 16 tahun Vinicius Junior dari klub Flamengo, Brasil.

Globoesporte melaporkan bahwa Vinicius sudah melewati tes kesehatan di Madrid. Tawaran Real ini lebih tinggi dari angka 30 juta euro yang diajukan Barcelona.

Pemain muda ini menjadi pencetak gol terbanyak dan pemain terbaik ketika Brasil menjuarai Piala Amerika Selatan U-17 pada Maret 2017, namun belum bergabung dengan timnas senior Brasil.

Kepindahannya ke Madrid belum akan diformalkan sampai Juli 2018 ketika usianya sudah 18 tahun demi memenuhi aturan FIFA mengenai transfer pemain muda.

Pelatih Madrid Zinedine Zidane enggan mengomentari transfer pemain muda ini, sedangkan Vinicius sendiri kepada Globoesporte di Rio de Janeiro malah berkata senang bersama Flamengo telah menjuarai Campeonato Carioca dan kini sedang membidik untuk ambil bagian pada Campeonato Brasileiro 2017.


Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2017