Jakarta (ANTARA News) - Perancang busana terkemuka Indonesia Ghea Panggabean menampilkan koleksi terbarunya menyambut Hari Raya Idul Fitri dalam acara Ramadhan Soiree yang diadakan di lounge Sofia hotel "The Gunawarman di jalan Gunawarman, Senopati Jakarta Selatan, akhir pekan ini.

Peragaan busana yang dihadiri sosialita dan selebrity di Jakarta itu diawali dengan penampilan Fajar Satriadi dari Mata Ati. "Saya senang bisa menampilkan koleksi Ramadhan Purity dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri," ujar Ghea Panggabean kepada Antara usai acara peragaan busana dengan gaya Maroko di Jakarta, Minggu.

Koleksi Ghea yang ditampilkan dalam acara Ramadhan Soiree itu mengangkat budaya Indonesia dalam setiap rancangannya dan mentranslasikan ke dalam gaya masa kini Ghea menyampaikan pesan walau kita berbeda , namun tetap satu Bhineka Tunggal Ika "Unity & Diversity" .

Koleksi Ramadhan yang ditampilkan berupa kaftan dan tuknik yang elegent dan fashionable terbuat dari bahan chiffon berwarna putih dengan teknik print emas, motif songket, embroidery dan embellishments yang menjadi ciri khas Ghea.

Selain itu Ghea juga menampilkan kaftan modern dalam warna-warna gelap dengan sentuhan bordir dan embellishment emas bergaya kalung eknik.

Dalam rancangan Ghea banyak menampilkan motif jumputan kali ini Ghea menampilkan new jumputan Bali collection berupa motif jumputan Bali dalal style kaftan dan tunik bergaya Bohemian. Selain itu Ghea juga menampilkan koleksi etnik dan tribal yang terinspirasi dari kain ikat Sumba yang menarik perhatian para undangan.

Koleksi Ghea lain nya yang ditampilkan dalam peragaan busana untuk kalangan terbatas itu adalah Limar Collection koleksi motif Limar Sumatera dengan style tunic dan harem pants yang menambah keunikan koleksi Ghea.

Motif batik Parang yang terispirasi dari the Royal courtd of Java juga ditampilkan dalam show Ramadhan dan sebagai penutup koleksi motif wayang "shadow puppet," The tale of good and evil," menampilkan motif wayang terbaru dari Ghea dalam warna-warna putih, pastel dan hitam diatas bahan chiffon dan satin.

Dalam kesempatan kali ini Ghea juga menampilkan koleksi Ghea Kids yang dikembangkan Ghea bersama samah satu putri kembarnya Janna yang menjadi pelengkap serasi untuk mother and kids menyambut hari Lebaran.

Pewarta: Zeynita Gibbons
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2017