Jakarta (ANTARA News) - Neymar kembali menjadi pusat perhatian setelah mencetak gol tunggal kemenangan Barcelona atas Manchester United dengan skor 1-0 pada laga persahabatan pramusim International Champions Cup di FedEx Field, Maryland, Rabu malam atau Kamis waktu Indonesia.

Neymar yang diincaran raksasa Prancis, Paris Saint-Germain (PSG), membuktikan bahwa dirinya layak ditawar dengan harga mahal dengan mencetak gol ke gawang MU.

Pada pekan lalu, Neymar juga mencetak dua gol ke gawang Juventus.

Gol Neymar tercipta melalui skema serangan balik yang dibangun Messi setelah kegagalan serangan United pada pada menit 31. Messi memberikan umpan kepada Neymar yang sempat mengecoh Antonio Valencia lalu menjaringkan bola.

De Gea mematahkan sebuah peluang matang dari tendangan salto Suarez yang menyambut tendangan bebas cepat yang tak mampu dihentikan bek Lindelof pada menit 41.

Pada awal babak kedua, Barcelona menurunkan sejumlah pilar antara lain Gerard Pique, Andres Iniesta, dan Paco Alcacer menggantikan Alena, Mascherano dan Luis Suarez. United juga menurunkan Phil Jones, Fellaini, Eric Bailly dan kiper Sergio Romero.

Sama seperti babak pertama, Manchester United tetap menerapkan permainan menyerang walaupun tempo permainan agak menurun di babak kedua.

Pasukan Jose Mourinho itu menghasilkan peluang dari aksi Anthony Martial, Andreas Pereira dan Pogba, namun dalam beberapa kesempatan peluang itu tampaknya tidak terlalu merepotkan bagi Cilessen.

Sebaliknya, bek-bek United agak kerepotan saat Paco Alcacer menguasai bola dan menggiringnya dengan kecepatan, namun tidak juga menghasilkan gol. Skor 1-0 untuk kemenangan Barcelona bertahan hingga laga usai, demikian Skysports.

Susunan pemain:

Man United:
De Gea; Valencia, Lindelof, Smalling, Blind; Pogba, Carrick, Lingard; Mkhitaryan, Lukaku, Rashford.
Cadangan: Rojo, Mata, Bailly, Jones, Martial, Andreas Pereira, Young, Romero, Herrera, Shaw, Fosu-Mensah, Fellaini, Mitchell, Darmian, Tuanzebe, McTominay, Castro.

Barcelona:
Cillessen; Semedo, Mascherano, Umtiti, Alba; Rakitic, Busquets, Alena; Messi, Luis Suarez, Neymar.
Cadangan: Pique, Marlon, Denis, Turan, Iniesta, Vermaelen, Alcacer, Digne, Roberto, Vidal, Ortola, Samper, Douglas Pereira, Munir, Ezkieta.

Penerjemah: Alviansyah Pasaribu
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2017