Jakarta (ANTARA News) - Simak lima berita kemarin yang masih layak baca pada hari ini, Sabtu (12/8), mulai dari Presiden Joko Widodo menghadiri festival musik dan seni What The Fest 2017 hingga penyusunan insentif untuk produksi mobil listrik di Indonesia.

Jokowi datangi WTF demi pahami generasi milenial

Jakarta (ANTARA News) - Presiden Joko Widodo mendatangi festival musik elektronik/pop/dance "We The Fest" demi memahami kondisi generasi milenial dan mempersiapkan kebijakan pemerintah bagi mereka.

"Kita kan harus melihat kelompok-kelompok, kita harus melihat anak-anak muda, generasi milenial, supaya nanti kita bisa mengantisipasi kebijakan kemudian persiapan kebijakan ke depan yang harus kita lakukan. Kalau kita tidak tahu, mana bisa kita, menyiapkan dan mengantisipasi sebuah kebijakan," kata Presiden seusai menghadiri WTF di JI-Expo Kemayoran, Jakarta pada Jumat.

Polisi mengirim SPDP kasus penipuan Jeremy Thomas

Jakarta (ANTARA News) - Penyidik Kepolisian Daerah Metro Jaya mengirimkan surat perintah dimulainya penyidikan ke kejaksaan terkait dugaan penipuan aset vila di Bali yang melibatkan artis Jeremy Thomas.

"Kasusnya ditangani Polda Metro Jaya karena tempat kejadiannya di Jakarta," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Argo Yuwono di Jakarta Jumat.

Mahasiswa berkebutuhan khusus unjuk kebolehan mengetik cepat

Jakarta (ANTARA News) - Sebanyak 40 mahasiswa berkebutuhan khusus unjuk kebolehan mengetik cepat dan disain logo yang diadakan Lions Club Jakarta Monas Kalingga bekerja sama dengan Universitas Politeknik Negeri Jakarta, agar masyarakat mengetahui potensi yang dimiliki mereka. 

"Kegiatan ini juga dimaksudkan agar para orangtua yang punya anak berkebutuhan khusus, tidak berkecil hati. Karena, meskipun berkebutuhan khusus, mahasiswa juga memiliki potensi luar biasa yang tidak dimiliki orang lain. Salah satu buktinya mereka mampu mengikuti pendidikan hingga jenjang perguruan tinggi," kata Vice President Lions Club Jakarta Monas (LCJM) Kalingga Periode 2017-2018 Suzi Marsita dalam keterangan tertulis di Jakarta, Jumat.

Kemenperin bakal gaet investor kawasan industri asal Jepang

Jakarta (ANTARA News) - Kementerian Perindustrian berencana menggaet investor pengembang kawasan industri asal Jepang 15 September mendatang.

"Saya akan ke Jepang untuk meyakinkan investor kawasan yang dulu wait and see," kata Dirjen Pengembangan Perwilayahan Industri Kementerian Perindustrian Imam Haryono di Jakarta, Jumat.

Pemerintah siapkan insentif dukung produksi mobil listrik

Tangerang (ANTARA News) - Pemerintah menyiapkan insentif bagi industri otomotif guna mendukung produksi mobil listrik yang ditargetkan 20 persen pada 2025.

"Ya termasuk bea masuk ada komponen PPnBM nya, artinya pemakaian bahan bakar minyak menurun, BBM itu kan masih disubsidi. Itu berarti mengurangi juga konsumen subsidi," kata Wakil Presiden, Jusuf Kalla, saat membuka Konferensi Otomotif Internasional Gaikindo (GIAC) ke-12 bertema Rise of the Future Mobility di ICE - BSD City, Tangerang, Jumat.

Pewarta: Sella Gareta
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2017