Karo, Sumut (ANTARA News) - Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa memuji kondisi area relokasi bagi pengungsi erupsi Gunung Sinabung di kawasan Siosar, Kabupaten Karo, Provinsi Sumatera Utara.

Dalam puncak peringatan Hari Kemanusiaan Sedunia 2017 di Siosar, Karo, Selasa, Menteri Sosial (Mensos) mengaku telah dua kali mendatangi kawasan yang menjadi area relokasi tersebut.

Dalam kunjungan kedua tersebut, Mensos mengaku cukup takjub dengan kondisi area relokasi tersebut yang dinilai telah sangat layak untuk menjadi hunian tetap.

Apalagi area relokasi yang dibangun tersebut juga disiapkan berbagai fasilitas umum, termasuk rumah ibadah seperti masjid dan gereja untuk memudahkan warga dalam menjalankan ibadahnya.

 "Hanya orang merugi jika tidak mau menerima hunian tetap ini yang begitu tertata rapi dan dengan fasilitas umum yang cukup baik," ucapnya.

Mensos menyampaikan rasa terima kasihnya kepada masyarakat di hunian tetap Siosar yang telah bersedia untuk direlokasi, termasuk sangat kooperatif dengan memberi dukungan yang luar biasa untuk menjadi tuan rumah dalam peringatan Hari Kemanusiaan Sedunia 2017.

Pemerintah terus berupaya untuk memberikan bantuan dan dukungan bagi warga Kabupaten Karo yang masih mengungsi akibat erupsi Gunung Sinabung.

Salah satu dukungan itu berupa pemberian bantuan sosial jaminan hidup bagi pengungsi erupsi Gunung Sinabung asal Desa Kuto Rakyat yang telah melakukan relokasi mandiri untuk 2.405 jiwa.

Mensos juga menyampaikan kepada Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Pemprov Sumatera Utara, dan Pemkab Karo yang mendukung program relokasi tersebut.

"Kami menyampaikan terima kasih banyak kepada BNPB, Gubernur Sumatera Utara, dan Bupati Karo yang benar benar telah memanusiakan warga Siosar ini," ujarnya.

(T.I023/C004)

Pewarta: Irwan Arfa
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2017