Jayapura (ANTARA News) - Pimpinan Kamar Adat Pengusaha Papua (KAPP) mengatakan Gubernur Papua Lukas Enembe telah menggelontorkan bantuan modal usaha kepada lebih dari 5000 pengusaha asli Bumi Cenderawasih, yang dikirimkan langsung ke rekening masing-masing.

Ketua Umum KAPP Pusat Merry Yoweni, di Jayapura, Selasa, mengatakan dalam kurun waktu enam sampai delapan bulan, bantuan modal usaha ini telah digelontorkan oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua.

"Kami mengkoordinasikan semua itu dengan baik dan telah melaporkan Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) kepada pemerintah daerah," katanya.

Merry menuturkan LPJ tersebut merupakan bukti bahwa anak-anak Papua mampu bertanggungjawab terhadap uang negara yang diberikan oleh pemerintah.

"Laporan penggunaan dana penting dilakukan karena merupakan bukti pertanggungjawaban kami kepada pemerintah provinsi yang telah memberikan kepercayaan untuk mengelola dana besar," ujarnya.

Selain itu, dengan memberikan laporan juga membuktikan jika KAPP sangat transparan terhadap anggaran yang dikelola.

"Pasalnya, kepercayaan yang diberikan pemerintah provinsi itu merupakan penghargaan besar, untuk itu harus direspon dengan sangat baik," katanya lagi.

Dia menambahkan, Papua membutuhkan pemimpin yang tidak hanya melihat ke atas, tetapi juga ke bawah khususnya dalam bidang pemberdayaan ekonomi kerakyatan seperti bantuan modal usaha bagi pengusaha asli Bumi Cenderawasih ini.

Pewarta: Hendrina Dian Kandipi
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2017