London (ANTARA News) - Liverpool disebut-sebut telah "sepakat menjual" Philippe Coutinho untuk kemudian membela Barcelona mulai Januari 2018, meskipun warta masih diliputi simpang siur.

The Reds - julukan bagi Liverpool -  dikabarkan menolak menjual Coutinho pada musim panas lalu, meski warta selanjutnya ada perkembangan positif seputar kepindahan pemain asal Brasil itu.

Perkembangan demikian dinamis di tubuh Liverpool. Klub asuhan pelatih Juergen Klopp itu kemudian sepakat menjual kemudian merelakan Coutinho pergi ke Barcelona, sebagaimana dikutip dari laman Mirror.

Dikabarkan bahwa Coutinho telah memperoleh restu dari bos Liverpool untuk membuang sauh di Nou Camp menyusul pembukaan jendela transfer musim dingin, sebagaimana dilaporkan dari Spanyol.

Dikabarkan pula bahwa telah tercapai kesepakatan mengenai jumlah mahar mengenai transfer Coutinho.

Liverpool sebelumnya telah menyodorkan tiga kali penawaran selama musim panas ini. Tawaran tertinggi mencapai 110 juta poundsterling. Jumlah ini bisa saja merupakan rekor tertinggi pembelian pemain selama perjalanan Liga Inggris.

Dalam laporan terakhir dari Mundo Deportivo, tidak ada hal yang spesifik berkaitan dengan kepindahan Coutinho.

Pemain asal  Brasil itu sempat dibekap cedera pada bulan lalu yang membuat pemain itu absen selama empat pekan memperkuat Liverpool, meski tidak dijelaskan benar jenis cedera Coutinho. 

Penerjemah: AA Ariwibowo
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2017