Parigi (ANTARA News) - Pebalap Indonesia yang membela tim KFC Jakarta, Jamal Hibatullah dan Abdul Gani, berhasil menguasai dua etape awal balap sepeda wisata internasional Tour de Central Celebes (TdCC) 2017.

Jamal memimpin etape I yang berakhir di Tentena, Kabupaten Poso, Senin (6/11), lantas etape II yang berlangsung di Kabupaten Parigi Moutong, Selasa, diraih Abdul Gani.

Abdul Gani berhasil menyentuh garis finishpertama, Selasa siang sekira pukul 12:20 WITA disusul juara kedua, Luis A asal Filipina dan juara ketiga diraih oleh Wdari Kaseso Projo pebalap asal Indonesia dari tim CCN.

Rute etape II dimulai dari kantor Bupati Poso dan berakhir di Kabupaten Parigi Moutong dengan jarak tempuh sekira 133,4 kilometer.

Rute Poso - Parigi Moutong sebagai etape II ini banyak melintasi jalan rata sehingga para pebalap tidak terlalu sulit menaklukan medan tersebut. 

Keberhasilan dua pebalap KFC memimpin dua etape awal tersebut membuat mereka patut diwaspadai oleh tim-tim lainnya yang berlaga di TdCC 2017.

Keberhasilan Abdul Gani meraih etape II membuat pebalap tersebut berhak mendapat bonus uang senilai Rp2,5 juta serta mengenakan seragam hijau alias green jersey sebagai raja sprinter, sementara seragam merah polka sebagai raja climber diberikan kepada Carcueva Jonel asal tim GFG Filipina.

Seragam merah putih untuk menandakan pebalap Indonesia terbaik serta seragam kuning diraih oleh Jamal, yang memenangi etape I.

"Jalur etape II Poso-Parigi Moutong jalannya lumayan bagus dan antusias penonton juga sangat baik, dan di etape II disambut dengan tari-tarian tradisional," kata Gani di hadapan para wartawan.

Gani mengaku, kemenangannya di etape II Parigi Moutong berkat dukungan dan kejasama tim, dimana ia menjadi spesialis sprint dan tim menugaskannya untuk menyelesaikan dengan sempurna.

"Saya sangat senang dengan kemenangan yang kami raih hari ini, ini juga tidak lepas dari kerjasama tim," ucap Gani dengan raut wajah gembira.

Pewarta: Muhammad Hajiji
Editor: Gilang Galiartha
Copyright © ANTARA 2017