Jakarta (ANTARA News) - Anggota Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni menuturkan politisi muda cocok menjadi pimpinan DPR RI untuk menggantikan posisi Setya Novanto yang terjerat kasus dugaan korupsi Kartu Tanda Penduduk (KTP) elektronik.

Sahroni di Jakarta, Selasa, mencontohkan politisi Partai Golkar Bambang Soesatyo atau Bamsoet sebagai politisi yang cocok menggantikan posisi Novanto sebagai Ketua DPR RI.

"Kapasitas dia terbukti sebagai sosok muda yang memiliki kemampuan politik dan kenegaraan yang baik," kata Sahroni.

Sahroni menyatakan Bamsoet sebagai politisi muda yang mampu memimpin Komisi III DPR RI dengan integritas mumpuni.

Sahroni menganggap Bamsoet mampu menjaga stabilitas politik nasional, peningkatan sejahteraan rakyat dan dapat berkomunikasi baik dengan anggota fraksi partai politik lain.

Anggota Fraksi Partai Nasional Demokrat (NasDem) mengungkapkan Bamsoet membawa Komisi III DPR RI menjaga hubungan baik dan bermitra dengan lembaga lain.

Bahkan Sahorni menyebutkan Forum Masyarakat Peduli Parlemen Indonesia (Formappi) merilis kinerja Bamsoet termasuk terbaik sebagai anggota DPR RI periode 2009-2014 dengan poin 7,28.

Petinggi Partai Golkar juga terindikasi mendukung Bamsoet menjadi pengganti Novanto sebagai Ketua DPR RI.


Pewarta: Taufik Ridwan
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2017