Jakarta (ANTARA News) - Sejumlah topik pemberitaan pada Rabu kemarin masih layak baca, mulai dari Munaslub Partai Golkar mengukuhkan Airlangga Hartarto sebagai Ketua Umum sampai 2019 hingga Amerika Serikat mengancam para penentang terkait keputusan sepihak yang mengakui Yerusalem ibu kota Israel.

Munaslub Golkar kukuhkan Airlangga Ketum hingga 2019

Musyawarah Nasional Luar Biasa Partai Golkar mengukuhkan Airlangga Hartarto sebagai Ketua Umum DPP Partai Golkar menggantikan Setya Novanto hingga 2019.

"100 persen pemegang hak suara Partai Golkar mengusulkan penetapan ketua umum, tadi sudah diputuskan dalam sidang paripurna Munas Luar Biasa Partai Golkar," kata Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto di arena Munaslub Golkar di JCC, Jakarta, Rabu.

Munaslub memutuskan masa jabatan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto hingga tahun 2019. Perpanjangan masa jabatan Airlangga dapat dilakukan melalui rapat pimpinan nasional (Rapimnas).

Presiden targetkan seluruh Papua terang benderang 2018

Presiden Joko Widodo menargetkan pada tahun depan seluruh desa-desa di wilayah Papua sudah terang-benderang teraliri listrik.

"Saya tadi sudah perintah pada Menteri ESDM, nanti juga dibantu PLN, tahun depan di tanah Papua semua desa harus terang benderang," kata Presiden saat meresmikan Pembangkit Listrik Tenaga mesin Gas (PLTMG) 20 MW dan PLTMG 50 MW Jayapura di Kelurahan Kaliboho, Kabupaten Nabire, Rabu.

Jokowi mengungkapkan bahwa desa yang belum teraliri listrik hingga saat ini mencapai 3.000, dengan 20.000 diantaranya berada di Papua.

Kemenkumham usulkan remisi untuk Ahok 15 hari saja

Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia mengusulkan pemberian remisi untuk terpidana penodaan agama, Basuki Tjahaja Purnawa (Ahok) yang juga mantan gubernur DKI Jakarta, sebanyak 15 hari bersamaan dengan perayaan Natal 2017 ini.

"15 hari, itu masih usulan," kata Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly disela acara Refleksi Akhir Tahun 2017 Kementerian Hukum dan HAM di gedung Kementerian Hukum dan HAM, Jakarta, Rabu.

Menurut Yasonna, pemberian 15 hari sudah sesuai dengan aturan perundang-undangan di mana Ahok telah menjalani masa pidana penjara selama enam bulan.

Biaya makan narapidana hemat Rp174 miliar di 2017

Selama tahun anggaran 2017 Direktorat Jenderal Pemasyarakan Kemenkumham berpotensi menghemat biaya makan narapidana sebesar Rp174.321.840.000

"Hal itu di karenakan adanya penghematan hari tinggal dari program pembebasan bersyarat (PB), cuti bersyarat (CB), cuti menjelang bebas (CMB) yang dikalikan masing-masing dengan biaya makan narapidana rata-rata perhari sebesar Rp14.000," kata Sekertaris Direktorat Jenderal Pemasyarakat, Sri Pugu Budi Utami di dampingi Direktur Pembinaan Narapidana dan Latihan Kerja Produksi, Harun Sulianto di Jakarta, Rabu.

Utami mencontohkan jika seeorang napi di pidana tiga tahun penjara kemudian yang bersangkutan berkelakuan baik dan mengikuti program pembinaan dengan hasil baik maka yang bersangkutan dapat pembebasan bersyarat dan hanya menjalani masa pidana dua pertiga dari tiga tahun.

Ridwan Kamil tunda umumkan sosok pendampingnya

Bakal calon Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, menunda rencana mengumumkan siapa sosok yang akan mendampinginya untuk bertarung dalam Pilkada Jabar 2018.

"Agak tertunda sedikit karena masih butuh waktu menyosialisasikan hasil dari opini tokoh-tokoh Jabar," ujar Ridwan Kamil di Pendopo, Kota Bandung, Rabu.

Pria yang akrab disapa Emil ini sebelumnya akan mengumumkan Cawagubnya pada Rabu ini. Namun dengan berbagai pertimbangan akhirnya ia menunda satu atau hingga dua hari ke depan.

AS gelap mata, dengan sombong ancam penentang Yerusalem ibu kota Israel

Duta Besar Amerika Serikat untuk PBB Nikki Haley mengirimkan email ke beberapa anggota PBB yang berniat mendesak pemungutan suara pada Majelis Umum PBB berisi desakan agar AS menarik keputusannya mengakui Yerusalem ibu kota Israel.

"Begitu Anda memberikan suara Anda, saya ingin Anda tahu bahwa Presiden dan AS akan menganggap pribadi suara Anda ini," tulis Haley dalam email yang juga diperlihatkan kepada majalah online Foreign Policy.

"Presiden (AS) akan menyaksikan suara ini dengan cermat dan meminta saya melaporkan balik negara-negara yang memberikan suara untuk menentang kami. Kami akan mencatat setiap dan masing-masing suara menyangkut masalah ini," sambung dia.

Haley menyatakan AS tidak meminta negara-negara lain mengikuti langkahnya dan memindahkan kedutaan besar mereka ke Yerusalem, "meskipun kami kira itu pantas dilakukan."

Xiaomi Redmi 5A dijual di bawah Rp 1 juta

Xiaomi resmi merilis ponsel entry level Redmi 5A dengan harga yang sangat kompetitif, di bawah Rp 1 juta.

Saat Direktur Manajemen Produk dan Pemasaran Xiaomi Global, Donovan Sung, mengumumkan harga Rp999.000, para tamu dan media yang hadir di peluncuran pada Rabu (20/12) siang ini terkejut.

Pasalnya, ponsel ini dijual lebih murah daripada di negara asalnya, China, yang dibanderol, jika dikonversi ke dalam rupiah, Rp1,399 juta.

“Harga di China umumnya lebih murah karena jika dipasarkan ke luar, perlu biaya logistik, pajak dan pemasaran,” kata Sung dalam acara peluncuran.


Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2017