New York (ANTARA News) - Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres pada Jumat (29/12) mengucapkan selamat kepada George Weah atas kemenangannya dalam pemilihan Presiden Liberia dan memuji pelaksanaan pemungutan suara yang berlangsung damai.

Guterres "memuji semua warga Liberia karena berhasil menyelesaikan proses pemilihan, yang dilakukan dengan kondisi damai," ujar sebuah pernyataan dari juru bicara sekjen PBB, seperti dilaporkan AFP.

Dewan pemilihan Liberia menyatakan Weah sebagai pemenang dalam pemilihan itu pada Jumat, menandai proses perpindahan kekuasaan damai pertama bagi negara tersebut setelah dua perang saudara.

Weah, mantan pesepak bola internasional, mengalahkan Wakil Presiden Joseph Boakai dalam pemilihan presiden putaran kedua.

Weah akan dilantik pada 22 Januari, setelah Ellen Johnson Sirleaf, yang pada 2006 menjadi Presiden Liberia.

Boakai mengakui kekalahannya pada Jumat dan mengatakan bahwa dia telah menghubungi Weah untuk mengucapkan selamat. (hs)




Pewarta: Antara
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2017