Jakarta (ANTARA News) - Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Salahuddin Uno melakukan pertemuan Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Sumatera Utara Ivan Iskandar Batubara untuk membahas gerakan One Kecamatan One Center Entrepreneurship (OK OCE).

Hal tersebut disampaikan Sandiaga ketika selesai berbincang dan membahas peluang kerja sama di bidang ekonomi dan penciptaan lapangan pekerjaan.

"Saya tadi berbincang dengan pak Ivan, khususnya dalam kerja sama untuk menciptakan lapangan pekerjaan, mencari lahan produktif, serta investasi yang mendorong penciptaan lapangan pekerjaan," kata Wagub di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa.

Dia menyebutkan kedepannya akan menjalin berbagai kerja sama ekonomi kreatif dengan Provinsi Sumatera Utara terutamanya dalam menggerakkan kewirausahaan dari masyarakat.

"Dalam melaksanakan stabilisasi bahan pokok juga kita jalin, karena Sumatera Utara ini merupakan salah satu lumbung pangan Indonesia," kata Wagub.

Sementara itu, Ivan Batubara mengatakan banyak peluang kerja sama yang dapat dijalin dengan Pemprov DKI.

"Terima kasih bapak Sandiaga Uno atas kepedulian terhadap lintas provinsi. Para pengusaha muda ini tumbuh dan berkembang salah satu tujuannya adalah kesejahteraan rakyat," katanya.

Dan sudah selayaknya dunia usaha dan pelayanan saling menguatkan dan berfokus pada bagaimana kita menciptakan iklim usaha yang bersahabat di daerah, kata pengusaha tersebut.

Pewarta: Susylo Asmalyah
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2018