Jakarta (ANTARA News) - Barcelona menguasai klasemen sementara Liga Spanyol hingga pekan ke-20 dengan keunggulan 11 poin Atletico Madrid yang terus mengikuti di posisi kedua.

Kemenangan Barcelona atas Real Betis membuat pasukan Ernesto Valverde itu mengumpulkan 54 poin, menjauhi Atletico madrid yang imbang 1-1 atas klub Catalunya, Girona, pada Sabtu (20/1).

Valencia yang menempati posisi tiga dengan 40 angka tidak mendapatkan poin pada pekan ini karena menelan kekalahan 1-2 dari klub urutan 19 Las Palmas pada Sabtu. Hal itu dimanfaatkan Real Madrid untuk menangkas selisih poin menjadi lima angka berkat kemenangan 7-1 atas Deportivo.

Kesempatan Real Madrid untuk memperpendek jarak terbuka lebar asalkan berhasil memenangi duel melawan Valencia yang akan digelar pada pekan depan di Stadion Mestalla.

Pada pekan ke-21 itu, Barcelona akan ditantang Alaves dan Atletico Madrid menjamu Las Palmas di Wanda Metropolitano.

Berikut hasil pertandingan pekan ke-20 dilansir laman La Liga, Senin:

Atletico Madrid 1 - 1 Girona
Getafe 2 - 2 Athletic Bilbao
Espanyol 0 - 3 Sevilla

Real Madrid 7 - 1 Deportivo La Coruna
Villarreal 2 - 1 Levante
Las Palmas 2 - 1 Valencia

Real Betis 0 - 5 Barcelona
Real Sociedad 1 - 2 Celta Vigo
Alaves 2 - 2 Leganes

Klasemen sementara:




Posisi klub
Poin
1    FC Barcelona
2    Atlético de Madrid
3    Valencia CF
4    Real Madrid
5    Villarreal CF
6    Sevilla FC
7    RC Celta
8    Getafe CF
9    Girona FC
10    SD Eibar
11    Real Betis
12    Athletic Club
13    CD Leganés
14    RCD Espanyol
15    Real Sociedad
16    D. Alavés
17    Levante UD
18    RC Deportivo
19    UD Las Palmas
20    Málaga CF
54
43
40
35
34
32
28
27
27
27
27
26
25
24
23
19
18
16
14
11

Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2018