Jakarta (ANTARA News) - Aktor Gary Oldman hampir menangis saat menerima penghargaan aktor terbaik Screen Actors Guild (SAG) 2018 untuk perannya sebagai Winston Churchill dalam film "Darkest Hour".

Dia mengalahkan Denzel Washington dan rekan senegaranya Daniel Kaluuya.

Sebelumnya, Gary juga menjadi salah satu penerima penghargaan Golden Globes. Dia kini bahkan difavoritkan banyak orang untuk Academy Awards atau Oscar.

"Sejujurnya, aku benar-benar senang berada di ruangan ini malam ini. Aku sangat tersanjung menerima penghargaan luar biasa ini. Tuhan memberkati kita semua," kata Gary dalam pidato kemenangannya.

Dalam sebuah konferensi pers di belakang panggung, Gary ditanyain soal kesuksesannya baru-baru ini memenangkan sejumlah penghargaan antara lain dalam Critics 'Choice Awards dan Golden Globes.

"Tidak ada jaminan bahwa Anda akan terus bekerja. Tuhan bisa menghentikanku. Aku bisa sakit, tertabrak mobil. Kita memiliki hari ini, tapi tak ada jaminan bisa mendapatkan hari esok. Jadi nikmati saja. Ini selalu terjadi dan akan ada orang lain yang berdiri di sini tahun depan," kata dia.

"Aku menikmatinya," imbuh Gary seperti dilansir laman Mirror. 



Penerjemah: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2018