Para tenaga pengajar kini dapat mencoba aktivitas LEGO® Education Maker dengan gratis, mendapatkan tips terkait cara untuk membuat ruang kreasi di sekolah serta berbagi cara untuk 'mengajar' menggunakan LEGO brick di ruang kelas dengan mendaftar LEGO Education Teacher Award

BILLUND, Denmark (Antara News/BUSINESS WIRE) -- LEGO® Education Maker, rangkaian kegiatan kreatif untuk anak-anak usia sekolah menengah pertama, kini telah tersedia untuk sekolah-sekolah di seluruh dunia. Kegiatan ini didasarkan pada LEGO brick yang ikonis dan terinspirasi oleh program belajar-mengajar kreatif yang terbuka dan unik. Aktivitas LEGO Education Maker baru yang tersedia secara gratis ini meliputi tantangan-tantangan untuk masing-masing siswa pada tiap tingkatan pendidikan dan mengintegrasikan solusi LEGO Education yang meliputi  LEGO Education STEAM Park, LEGO Education Simple Machines, LEGO Education WeDo 2.0, LEGO® MINDSTORMS® Education EV3 dan LEGO Education Simple and Powered Machines.

Untuk melihat siaran pers multimedia, silakan klik: http://www.businesswire.com/cgi-bin/mmg.cgi?eid=51746223&lang=en

Kegiatan LEGO Education Maker terbaru menyediakan program pembelajaran tak terbatas untuk anak segala usia

Kegiatan LEGO Education Maker terbaru ini memosisikan tenaga pengajar sebagai fasilitator, tempatmereka akan membimbing para siswa menghadapi berbagai tantangan terbuka yang didasarkan pada skenario pada kehidupan nyata. Para siswa akan membentuk tim untuk menuntaskan sebuah tantangan, membahas ide-ide, menentukan kriteria desain, dan menerapkan segala temuan mereka untuk mengembangkan solusi yang inovatif. Beberapa kegiatan LEGO Education Maker melibatkan seluruh saraf sensoris dan motorik guna mengembangkan kemampuan penting di abad ke-21 sekaligus membantu membentuk kemampuan kerja tim, berpikir kritis, mengatasi permasalahan dengan cara kreatif, dan kemampuan berkomunikasi.

Pelajari lebih lanjut rangkaian kegiatan LEGO Education Maker serta ide-ide untuk menciptakan sebuah ruang kreasi di www.LEGOeducation.com/maker.

LEGO Education Teacher Award tahunan untuk merayakan konsep pengajaran yang inovatif di seluruh dunia

Kini, para pengajar dari seluruh dunia diundang untuk mengikuti acaraLEGO Education Teacher Award, program global yang ditujukan untuk merayakan konsep pengajaran inovatif di bidang sains, teknologi, rekayasa, dan matematika (STEM). LEGO Education Teacher Award tahun ini mengajak para pengajar sekolah dasar dan menengah pertama untuk berbagai cara mereka mengajar menggunakan LEGO brick di ruang kelas mereka.

Melanjutkan kesuksesan LEGO Education Teacher Award tahun lalu, ketikapara pemenang dari seluruh dunia menghadiri LEGO Education 2017 Symposium di Billund, Denmark untuk berbagai praktik-praktik inovatif bersama para tenaga pengajar lainnya, acara ini akan kembali digelar untuk menemukan sejumlah tenaga pengajar yang berbakat dan berdedikasi.

Jajaran pemenang tahun ini akan berkesempatan mempresentasikan karya mereka di ajang LEGO Education 2018 Symposium di Boston, AS, pada tanggal 5-7 Juni 2018, acara yang digelar bersama Tufts University.

Untuk mendaftar ajang LEGO Education Teacher Award, klik disini.

Tentang LEGO Education
LEGO Education menawarkan solusi belajar mengajar unik dan inovatif yang didasarkan pada sistem penyusunan batu bata (brick) LEGO, bahan-bahan relevan lainnya, dan sumber daya fisik dan digital launnya. Solusi ini mendorong tiap siswa untuk menjadi aktif, pembelajar yang kolaboratif, membangun kemampuan menghadapi berbagai tantangan di masa depan, dan membentuk pola pikir positif dalam belajar.

LEGO dan logo LEGO adalah merek dagang dari LEGO Group.  ©2018 The LEGO Group.
LEGO and the LEGO logo are trademarks of the LEGO Group. ©2018 The LEGO Group.

Baca versi aslinya di businesswire.com: http://www.businesswire.com/cgi-bin/mmg.cgi?eid=51746223&lang=en

Kontak

LEGO Education Global Communications
Kari Sherrodd, +1 860-835-6510
kari.sherrodd@LEGO.com

Sumber: LEGO Education

Pengumuman ini dianggap sah dan berwenang hanya dalam versi bahasa aslinya. Terjemahan-terjemahan disediakan hanya sebagai alat bantu, dan harus dengan penunjukan ke bahasa asli teksnya, yang adalah satu-satunya versi yang dimaksudkan untuk mempunyai kekuatan hukum.

Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2018