Jakarta (ANTARA News) - Tottenham Hotspur harus melakoni tanding ulang melawan tim divisi empat Liga Inggris (League Two), Newport County, setelah kedua kesebelasan hanya bermain imbang 1-1 pada pentas Piala FA putaran keempat di Stadion Rodney Parade, Sabtu (27/1).

Tanding ulang akan digelar di Stadion Wembley, London, pada bulan depan dan menjadi kerugian bagi Spurs yang harus berjuang di tengah-tengah padatnya jadwal Liga Inggris dan 16 besar Liga Champions melawan Juventus.

Tottenham yang menurunkan skuat dari tim utama, antara lain Harry Kane, Fernando Llorente, Mousa Dembele dan Jan Vertonghen, bermain gugup pada awal babak pertama. Hal itu dimanfaatkan Newport untuk menghasilkan peluang dari sepakan melebar striker Nouble pada menit 4.

Kapten Newport, Labadie, nyaris membuka keunggulan jika sepakannya tidak dihentikan kiper Spurs Michael Vorm pada menit 6. Newport kembali menghasilkan peluang pada menit 9, namun tendangan Bennett tidak tepat sasaran.

Kesempatan pertama Spurs lahir dari tendangan Harry Kane yang melambung ke samping pada menit 12, sebelum kiper Spurs kembali menyelamatkan gawangnya dari tendangan bebas Willmott.

Newport mencuri keunggulan 1-0 dari sundulan srtiker, Padraig Amond, setelah menerima umpan melambung Scott Bennett yang meneruskan lemparan ke dalam Ben Tozer pada menit 38.

Pelatih Spurs, Maurico Pochettino, kemudian memasukkan striker Korea Selatan Heung-Min Son menggantikan Walker-Peters pada awal babak kedua.

Namun, Alli yang membuka peluang bagi Son berhasil diblokir pemain bertahan Newport yang tampil disiplin untuk tidak meninggalkan posisinya sepanjang pertandingan.

Heung-Min Son menjadi kreator atas gol penyeimbang yang dicetak Harry Kane pada menit 82. Proses gol itu bermula dari tendangan pojok yang dibelokkan Heung-Min Son kepada Harry Kane yang berdiri tak terkawal di sudut kiri gawang Newport.

Harry Kane yang berlari sendirian membuang peluang untuk mencetak gol kemenangan pada menit 90+3 karena sepakannya membentur pemain Newports dan hanya menghasilkan sepak pojok. Skor 1-1 bertahan hingga laga selesai, demikian Skysports.

Susunan pemain:

Newport:
Day, Pipe, Demetriou, White, Bennett, Butler, Willmott, Tozer, Labadie, Nouble, Amond
Cadangan: Dolan, McCoulsky, Reid, O'Brien, Bittner, Sheehan, Hayes.

Tottenham: Vorm, Trippier, Foyth, Vertonghen, Walker-Peters, Dier, Wanyama, Sissoko, Dembele, Llorente, Kane
Cadangan: Sanchez, Son Heung-min, Alli, Gazzaniga, Davies, Georgiou, Oakley-Boothe.


Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2018