Memahami AIDS satu sel secara berurutan HAYWARD, California, 28 Juni (PRNewswire/AsiaNet) -- Guava Technologies, Inc. hari ini mengumumkan telah berhasil diaudit untuk memenuhi persyaratan ISO13485:2003 oleh BSI Management Systems. Dengan sertifikasi ini, perusahaan tersebut akan meningkatkan upaya dalam pembuatan peralatan medis untuk pasar manca negara, yang meliputi berbagai bidang terapi, dimulai dengan HIV/AIDS. "Kami bangga menerima pengakuan internasional ini," kata Lawrence Bruder, Presiden sekaligus CEO Guava Technologies. "Ia jelas menunjukkan kemampuan kami memenuhi persyaratan perundang-undangan dan pelanggan alat-alat medis, serta mencerminkan komitmen kami terhadap standar tertinggi untuk desain, pengembangan, pembuatan, dan layanan bagi semua produk kami." "Sertifikasi ISO merupakan langkah pertama dalam inisiatif kami menyampaikan peralatan medis bermutu kepada komunitas perawatan kesehatan dunia," lanjut Bruder. "Kini kami dapat fokus pada pemasaran Sistem T-cell CD4 baru kami di manca negara untuk pengobatan memantau HIV/AIDS. Kami mendesain sistem ini untuk dapat diakses negara maju maupun berkembang, dan berharap ia akan terbukti berguna dalam memerangi wabah AIDS di seluruh dunia." "Kami selalu menjanjikan standar mutu yang ketat, dan juga bertekad memberi dampak positif atas kehidupan orang," ujar Todd Christian, Wakil Presiden Operasi Komersil Guava Technologies. "Dengan mencapai sertifikasi ISO, kami dapat lebih meningkatkan teknologi paten dan keahlian kami untuk memperbaiki kesehatan dan kesejahteraan orang di seluruh dunia, dimulai dengan jutaan orang yang hidup dengan HIV." ISO adalah jaringan lembaga standar nasional beranggotakan 157 negara, dan ISO 13485 adalah standar yang diakui di manca negara untuk menetapkan sistem kelola mutu yang dapat diterapkan pada produsen peralatan medis. Ia diselaraskan dengan FDA 21 CFR bagian 820. Tentang Guava Technologies: Guava Technologies, Inc. (http://www.guavatechnologies.com) adalah perusahaan bioteknologi dan alat kedokteran swasta yang mendesain, mengembangkan, dan menyampaikan sistem analisa sel benchtop atas permintaan yang mudah digunakan. Semua sistem menyediakan jumlah sel yang mutlak serta menawarkan piranti lunak analisa khusus pengujian yang mudah digunakan untuk mengurangi waktu antara hipotesis dan hasil/kesimpulan. Sistem dan reagen Guava(R), yang cocok untuk berbagai aplikasi medis dan biomedis, membantu para ilmuwan di seluruh dunia memahami kehidupan satu sel secara berurutan. Guava, Logo Guava Technologies, dan semua merek dagang lain adalah milik Guava Technologies, Inc. Sumber Guava Technologies, Inc. Kontak: Lisa English, Direktur Komunikasi Guava Technologies, Inc., +1-510-576-1394, lenglish@guavatechnologies.com Situs Web: http://www.guavatechnologies.com

Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2007