Jakarta (ANTARA News) - Pagelaran musik, pameran pernikahan dan perayaan hari jadi Satpam Ke-37 akan digelar di Jakarta pada Sabtu ini.

Musisi papan atas Indonesia, Fariz RM, Glenn Fredly dan Tompi akan tampil pada "Fariz RM Anthology Akustikonzerto" di Titan Center, Bintaro Jaya, pada Sabtu pukul 20.00 WIB.

Acara itu juga akan menampilkan musisi Achi Hardjakusumah (Violin), Tiwwi S (Accordian, Vocal), Eddy Syakroni (Drum), Iwan Wiradz (Percussion, Vocal), Adi Dharmawan (Bass, Vocal) dan Mike Alexander (Guitar).

Hari jadi Satpam Ke-37 serta pameran dan seminar INPAMINDO 2018 akan dilaksanakan di Gedung Pusat Niaga, Jiexpo Kemayoran, pada Sabtu pagi dengan menghadirkan pembicara Handoko Gani, Valentino Simanjutak, Marsudi, Brigjen Pol Drs. Achmad Lumumba, SH, dan Drs. Bambang Satrio Lelono, M.A.

Upacara HUT Satpam itu rencananya akan dihadiri oleh Kapolri Jenderal (Pol) Tito Karnavian. Acara itu menjadi kesempatan bagi pemangku kepentingan untuk mendiskusikan peningkatan kompetensi satpam dalam mewujudkan profesionalisme satpam dalam rangka meningkatkan keamanan dan ketertiban di lingkungan kerja.

Di Jakarta Convention Center, Weddingku bersama Dyandra Promosindo kembali menggelar Indonesia International Wedding Festival (IIWF) 2018 pada 2-4 Februari 2018.

IIWF 2018 fokus sebagai pameran perlengkapan pernikahan dan honeymoon terbesar di awal tahun dengan mengambil tema “A New Path of Love” yang terinspirasi dari pasangan pengantin yang penuh cinta dan inspirasi untuk memulai hidup baru.

Selama pemeran, pengunjung dapat melihat, memilih, dan menentukan berbagai keperluan pesta pernikahan dari lebih 300 eksibitor yang turut serta yaitu vendor bridal, wedding venue, fotografer, dekorasi, wedding cake, wedding organizer, MC & entertainment, souvenir, undangan, katering, cincin kawin, bulan madu dan lainnya.

Pengunjung berkesempatan untuk melihat dan mencoba desain-desain gaun pengantin terbaik, melihat dan booking wedding venue, berkonsultasi dengan para fotografer serta mencicipi kreasi menu industri katering.

Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2018