Guna Memperkenalkan Teknologi IoT dan Mobil Generasi Mendatang



TOKYO--(BUSINESS WIRE)-- Pabrikan komponen elektronik Jepang Alps Electric Co., Ltd. (TOKYO: 6770; President: Toshihiro Kuriyama; Kantor Pusat: Tokyo) akan meramaikan gelaran Convergence India 2018 untuk memperkenalkan teknologinya, yang terutama fokus pada pasar Internet of Things (IoT) dan perangkat elektronik di kendaraan bermotor. Convergence India 2018 dihelat di Pragati Maidan di New Delhi, India, pada 7 Maret 2018.



Lihat rilis pers multimedia selengkapnya di sini: http://www.businesswire.com/news/home/20180228005509/en/



Pada Convergence India 2018, gelaran TIK terbesar di Asia Selatan, Alps Electric akan memamerkan produk-produk untuk pasar IoT dan otomotif.



Hal-hal Penting di Pameran ini



1. Modul Jaringan Sensor IoT



Modul jaringan sensor untuk mengumpulkan berbagai data, yang penting untuk penciptaan bisnis IoT. Dengan mengintegrasikan sensor yang hemat listrik, amat presisi dan kompak dengan modul komunikasi Bluetooth?, produk-produk ini mampu memperoleh data tekanan, suhu, kelembaban, cahaya ambien dan data lingkungan lain, serta penginderaan enam poros (geomagnetisme + akselerasi).



Aplikasi khusus (untuk Android) tersedia untuk melihat data dan mengubah settingan di smartphone atau tablet. Selain itu, sertifikasi radio telah diperoleh untuk berbagai wilayah, sehingga memungkinkan perkembangan yang mulus dan hemat biaya dalam uji demonstrasi.



Pada Convergence India 2018, kami akan memperlihatkan contoh aplikasi aktual di berbagai bidang termasuk deteksi ketidaknormalan dalam fasilitas pabrik dan teknologi olahraga.



2. Modul Komunikasi V2X (Vehicle-to-X)



Modul Komunikasi V2X Alps Electric, produk pertama dalam industri yang diproduksi massal, mendukung baik satu maupun dua antena (keragaman kirim/terima). Peralatan tersebut juga tersedia sebagai kemasan dengan susunan protokol ETSI atau WAVE plus chip keamanan.



Modul lain untuk komunikasi vehicle-to-vehicle (V2V) atau vehicle-to-infrastructure (V2I), untuk memungkinkan kendaraan yang terhubung, juga akan diperkenalkan. Peralatan tersebut mencakup Modul GNSS dan LTE.



Jika Anda mengunjungi Convergence India 2018, mampirlah di booth Alps Electric.



Ikhtisar Pameran



Pameran: Convergence India 2018

Tanggal: 7-9 Maret 2018

Tempat: Pragati Maidan (New Delhi, India)

Lokasi booth: Booth C117, Hall 11



Event ini Memamerkan



* Modul Jaringan Sensor IoT

* Modul Jaringan Sensor IoT (Tipe Perluasan Fungsi)

* Modul Komunikasi V2X

* Modul GNSS

* Modul LTE

* Sensor Pedal Rem

* Sensor Posisi Selot

* Sensor Sudut Kemudi

* TACT Switch? dan banyak lagi...



Teknologi Inti Alps Electric



Alps Electric memiliki teknologi inti dalam tiga bidang-yakni antarmuka manusia-mesin, sensor dan konektivitas-serta terus menciptakan komponen elektronik yang bernilai bagi pelanggan melalui pengayaan dan perpaduan teknologi itu.



Perusahaan ini berkinerja amat baik di bidang-bidang ini. Dalam domain antarmuka manusia-mesin dan sensor, Alps Electric telah terpilih sebagai pemasok utama produk untuk berbagai aplikasi termasuk smartphone, konsol permainan dan mobil. Dan dalam domain konektivitas, perusahaan tersebut memimpin industri dalam memulai prduksi massal modul V2X untuk komunikasi vehicle-to-vehicle dan vehicle-to-infrastructure.



Tentang Alps Electric Co., Ltd.



Nama perusahaan: Alps Electric Co., Ltd.

Berdiri: 1 November 1948

Modal: 38,730 miliar yen (per akhir Maret 2017)

Jumlah karyawan (terkonsolidasi): 42.053 (per akhir Maret 2017)

Jumlah karyawan (Komponen Elektronik): 22.688 (seluruh dunia, per akhir Maret 2017)

Penjualan bersih (terkonsolidasi): 753,262 miliar yen (tahun yang berakhir 31 Maret 2017)

Penjualan bersih (Komponen Elektronik): 437,676 miliar yen (tahun yang berakhir 31 Maret 2017)



Lihat versi aslinya di businesswire.com: http://www.businesswire.com/news/home/20180228005509/en/



Kontak

Pertanyaan Tentang Rilis Pers Ini

Alps Electric Co., Ltd.

Asagi Tsukahara, +81-3-5499-8001

Public Relations Team

Corporate Planning Office

asagi.tsukahara@jp.alps.com



Sumber: Alps Electric Co., Ltd.



Pengumuman ini dianggap sah dan berwenang hanya dalam versi bahasa aslinya. Terjemahan-terjemahan disediakan hanya sebagai alat bantu, dan harus dengan penunjukan ke bahasa asli teksnya, yang adalah satu-satunya versi yang dimaksudkan untuk mempunyai kekuatan hukum.

Pewarta: -
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2018