Jakarta (ANTARA News) - Real Madrid memangkas jarak poin untuk mendekati Atletico Madrid setelah pasukan Zinedine Zidane itu mengalahkan Las Palmas dengan skor 3-0 pada La Liga Spanyol pekan ke-30 di Stadion Gran Canaria, Minggu dini hari waktu Indonesia.

Real Madrid memang masih tertahan di posisi tiga dengan 63 poin, namun hanya berjarak satu poin dengan Atletico Madrid yang akan menghadapi Deportivo pada Senin (2/4) dini hari.

Kendati demikian, peluang Real Madrid untuk mengejar Barcelona di puncak klasemen bisa dikatakan sudah tertutup karena tertinggal 15 poin dari delapan laga tersisa.

Pada laga ini, Zidane melakukan perjudian dengan tidak menurunkan banyak pemain pilar demi memberikan waktu istirahat yang cukup jelang Liga Champions melawan Juventus pada tengah pekan depan.

Absennya Cristiano Ronaldo, Sergio Ramos, Marcelo, Toni Kroos dan Isco, membuka kesempatan bagi Gareth Bale, Benzema, dan Lucas Vazquez untuk menunjukkan kebolehannya di hadapan Zidane.

Gareth Bale yang lebih sering diparkir di bangku cadangan menggebrak pertahanan Las Palmas lewat gol dari umpan terobosan Luca Modric pada menit 26. Pemain Wales itu menggiring bola dengan cepat sebelum melepaskan tendangan terarah.

Karim Benzema yang juga kesulitan mencetak gol dalam beberapa pertandingan, berhasil mencatatkan namanya di papan skor berkat eksekusi tendangan penalti menyusul pelanggaran Calleri kepada Lucas Vazquez di menit 39.

Tendangan penalti Bale di babak kedua imbas pelanggaran Ximo Navarro kepada bekas pemain Tottenham itu membawa Los Blancos menang dengan skor 3-0.

Real Madrid memasuki pekan yang padat karena setelah melawan Juve di Liga Champions, mereka akan menyambut Atletico Madrid pada La Liga pekan depan, demikian Football Espana. Baca: Meditasi Isco dan Rousseau, jadilah orang waras di tengah orang gila

Susunan pemain:

Las Palmas:
Chichizola; Michel (Jairo 46), Galvez, Ximo, Aguirregaray; Javi Castellano, Vicente (Exposito  46), Aquilani; Halilovic, Calleri, Momo (Ezekiel 85)

Real Madrid: Keylor; Nacho (Achraf 29), Varane, Vallejo, Theo; Vazquez, Modric (Kovacic 61), Casemiro (Marcos Llorente 62), Asensio; Bale, Benzema.

Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2018