Jakarta, 10 April 2018 (Antara) - PT Jasa Marga (Persero) Tbk yang dalam tahun 2017 membukukan Laba Bersih sejumlah Rp 2,20 Triliun, dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahunan 2018, Selasa, 10 April 2018, telah memutuskan untuk membagikan dividen kepada pemegang saham sebesar Rp 440 miliar atau sebesar 20% dari laba bersih Perseroan tahun 2017.

Dalam RUPS Tahunan 2018 Perseroan tersebut juga diputuskan perubahan Susunan Pengurus Perseroan:

Memberhentikan dengan hormat:
1. Direktur Pengembangan: Hasanudin
2. Komisaris Independen: Sigit Widyawan

Mengangkat dengan hormat:
1. Direktur Pengembangan: Adrian Priohutomo
2. Komisaris Independen: Vincentius Sonny Loho

Sehingga Susunan dan Jabatan Dewan Komisaris dan Direksi Jasa Marga, menjadi sebagai berikut:

DIREKSI
Direktur Utama: Desi Arryani
Direktur Operasi I: Mohammad Sofyan
Direktur Operasi II: Subakti Syukur
Direktur Pengembangan: Adrian Priohutomo
Direktur Keuangan: Donny Arsal
Direktur Direktur Sumber Daya Manusia & Umum/Direktur Independen: Kushartanto

DEWAN KOMISARIS
Komisaris Utama/Komisaris Independen: Refly Harun
Komisaris Independen: Vincentius Sonny Loho
Komisaris: Agus Suharyono
Komisaris: Boediarso Teguh Widodo
Komisaris: Sugihardjo
Komisaris: Muhammad Sapta Murti

Kinerja Perseroan Tahun 2017

Pada tahun 2017, Perseroan berhasil membukukan total Aset sebesar Rp 79,19 triliun, yang meningkat sebesar 48,02% dari tahun 2016 sebesar Rp 53,50 triliun. Pertumbuhan aset yang signifikan tersebut merupakan cerminan dari meningkatnya aktivitas konstruksi Perseroan, sejalan dengan strategi Perseroan untuk mempercepat pembangunan jalan tol dalam rangka mendukung pertumbuhan ekonomi dan meningkatkan nilai Perseroan dalam jangka panjang.

Di tengah ekspansi dan akselerasi pembangunan jalan tol yang sedang gencar dilakukan, Perseroan berhasil membukukan laba bersih sebesar Rp 2,20 triliun atau meningkat sebesar 16,46% dari tahun 2016 sebesar Rp 1,89 triliun. Pencapaian laba bersih ini didukung oleh pencapaian Pendapatan Usaha di Luar Konstruksi sebesar Rp 8,92 triliun dengan kontribusi Pendapatan Tol sebesar Rp 8,28 trilun dan dan Pendapatan Usaha Lain sebesar Rp 640,40 miliar. Pencapaian laba bersih juga didukung oleh upaya pengendalian beban usaha yang tercermin dari pencapaian EBITDA Margin sebesar 61,43% yang meningkat 2,24% dari tahun 2016 sebesar 59,20%. Selain itu, pencapaian laba bersih juga ditopang oleh upaya Perseroan dalam mengendalikan beban bunga ditengah di tengah akselerasi pembangunan jalan tol yang sedang gencar dilakukan oleh Perseroan.

Jasa Marga juga telah melakukan terobosan dalam mencari inovasi sumber pendanaan Perseroan yang baru pertama kali dilaksanakan di Indonesia dan mendapatkan apresiasi yang sangat baik, yaitu Sekuritisasi Pendapatan Tol Jagorawi, Project Bond Ruas JORR W2 Utara serta Global Bond (Komodo Bond) yang merupakan obligasi pertama berdenominasi rupiah yang dijual di pasar global oleh Perusahaan Indonesia.

Penambahan Jalan Tol Operasi dan Hak Pengusahaan Jalan Tol

Pada tahun 2017, Jasa Marga telah berhasil menambah panjang jalan tol operasi sepanjang 88,7 km dengan mengoperasikan ruas jalan tol baru jalan tol, yaitu :
1. Jalan Tol Gempol-Pasuruan seksi Gempol-Rembang sepanjang 13,9 km
2. Jalan Tol Semarang-Solo seksi Bawen-Salatiga sepanjang 17,6 km
3. Jalan Tol Medan Kualanamu Tebing Tinggi seksi Kualanamu-Sei Rampah sepanjang 41,7 km
4. Jalan Tol Surabaya-Mojokerto seksi Sepanjang-Krian sepanjang 15,5 km

Dengan ini, hingga akhir tahun 2017, Perseroan telah mengoperasikan 680 km jalan tol atau 62,2% dari panjang jalan tol beroperasi di seluruh Indonesia. Perseroan juga berkomitmen untuk menumbuhkan angka jalan tol operasi menjadi 1.260 km pada akhir tahun 2019, atau berarti tumbuh lebih dari dua kali lipat dari panjang jalan tol operasi pada saat ini.

Selain itu, Jasa Marga juga terus berupaya untuk meningkatkan hak konsesi untuk meningkatkan nilai Perseroan dalam jangka panjang. Untuk itu, Jasa Marga berpartisipasi dalam proyek jalan tol potensial baik melalui tender, akuisisi, maupun unsolicited. Pada tahun 2017, Perseroan telah berhasil menambah hak konsesi dua ruas jalan tol baru sepanjang 236,90 km, yaitu :
1. Jalan Tol Jakarta-Cikampek II Selatan sepanjang 64 km
2. Jalan Tol Probolinggo-Banyuwangi sepanjang 172,90 km
Dengan bertambahnya dua ruas tersebut, saat ini total konsesi Jasa Marga adalah 1.497 km atau tumbuh 18,81% dibanding tahun 2016.
   
Peningkatan Pelayanan di Bidang Pengoperasian Jalan Tol

Dari sisi peningkatan pelayanan operasional, pada tahun 2017 lalu, Jasa Marga di bawah koordinasi Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Bank Indonesia dan Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) telah berhasil menerapkan 100% transaksi non tunai di seluruh jalan tol Jasa Marga di Indonesia dengan menggunakan uang elektronik multi-bank (e-Payment Multi Bank) yang diterbitkan oleh HIMBARA (Mandiri, BRI, BNI dan BTN) serta BCA.

Pada tahun 2017, Perseroan juga telah berhasil melaksanakan proses integrasi pengoperasian Jalan Tol Jakarta-Tangerang milik Perseroan dengan Jalan Tol Tangerang-Merak milik PT Marga Mandala Sakti serta melakukan perubahan sistem transaksi di Jalan Tol Jagorawi. Dengan kedua skema pelayanan baru tersebut, Jasa Marga telah membongkar beberapa Gerbang Tol (GT) Barrier masing-masing yang kerap menjadi simpul kepadatan yaitu GT Karang Tengah, GT Cibubur Utama dan GT Cimanggis Utama. Untuk mengurangi kepadatan di ruas jalan tol lainnya, Jasa Marga juga melakukan peningkatan kapasitas atau penambahan lajur jalan tol di Ruas Cengkareng-Sedyatmo Jalan Tol Jakarta-Tangerang-Cengkareng dan Ruas Sidoarjo-Waru Jalan Tol Surabaya-Gempol.

Selain itu, Perseroan juga terus meningkatkan inovasinya dalam meningkatkan pelayanan operasional, seperti menerbitkan Kartu Pembayaran Tol Berlangganan Jasa Marga Access di Jalan Tol Jakarta-Tangerang serta melakukan uji coba menuju Free Flow Lane.

Komitmen Jasa Marga dalam memberikan pelayanan operasional terbaik untuk pengguna jalan diapresiasi oleh stakeholder melalui penghargaan yang diterima oleh Jasa Marga di tahun 2017, antara lain atas upaya kelancaran arus mudik dan balik Lebaran, di samping itu Jasa Marga juga berhasil menjamin kesiapan sarana-prasarana serta inovasi-inovasi yang memudahkan pengguna jalan.

Jasa Marga terus berupaya meningkatkan pelayanan terbaik kepada pengguna jalan tol untuk dapat mewujudkan kelancaran, keamanan dan kenyamanan selama perjalanan di jalan tol.

Untuk keterangan lebih lanjut hubungi:
M. Agus Setiawan
Corporate Secretary
PT Jasa Marga (Persero) Tbk.
Plaza Tol Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta 13550
Telp.    021 8413526 – 8413630
Fax.     021 87793976
Email.    jsmr@jasamarga.co.id

Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2018