Jakarta (ANTARA News) - Honda Prospect Motor (HPM) memanfaatkan pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018 untuk menampilkan deretan produk andalannya guna menggaet calon pembeli dengan program penjualan dan beragam aktivitas hiburan.

Anjungan Honda berada di Hall D2 JIExpo Kemayoran, Jakarta, dengan menempati lahan seluas 1.661 meter persegi yang menampilkan sebanyak 29 mobil, baik standar maupun dengan versi aksesoris asli dari Modulo.

Pada pameran kali ini, Honda menyuguhkan sejumlah program penjualan yang hanya berlaku selama IIMS 2018 dengan syarat dan ketentuan berlaku antara lain bunga ringan 2,1 persen hingga 4 tahun, TDP ringan 21 Juta Rupiah, dan atau cicilan ringan 1 Juta Rupiah/bulan.

Ada juga bunga 0 persen hingga 3 tahun, lucky dip hingga milyaran rupiah, grand prize 50 voucher liburan, hadiah langsung berupa sepeda lipat dan voucher taxi online senilai Rp 2,1 juta dan gratis glass fusion.

Konsumen juga berkesempatan membeli aksesoris asli Honda dengan beragam promo antara lain, aksesoris yang dapat dibeli secara satuan dengan diskon hingga 30 persen, pembelian aksesoris yang sama dengan unit display ataupun aksesoris unit display bisa mendapatkan free voucher HAO E-Pro Gold 4 L senilai Rp 500 ribu.

Pembayaran aksesoris dapat dilakukan secara leasing ataupun cicilan dengan bunga 0 persen.

Aksesoris Rp 21 ribu

Honda Prospect Motor mengadakan program penjualan berupa berbagai aksesori Modulo hingga voucher Honda Automobile Oil E-Pro Gold seharga Rp 21 ribu pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018 pada 19-29 April 2018, di JIExpo Kemayoran, Jakarta.

Aksesoris Modulo yang harga normalnya berkisar antara Rp 300 ribu hingga Rp 3 juta, dapat dibeli seharga Rp 21 ribu khusus bagi konsumen yang membeli Honda Accord, Honda City, Honda Odyssey, Honda CR-V, Honda Jazz, Honda Brio RS dan Brio Satya di IIMS 2018.

Hiburan

Selain program penjualan, para pengunjung yang menyambangi booth Honda juga akan dihibur dengan penampilan JKT48 pada Sabtu sore ini pukul 16.30 WIB dan The Groove pada Minggu (22/4) pukul 18.00.

JKT48 akan kembali memanaskan booth Honda pada pekan kedua IIMS, juga penampilan Tompi.

Guna memberikan kenyamanan maksimal kepada konsumen, terdapat customer lounge yang dilengkapi fasilitas perbankan untuk memberikan pelayanan bagi calon pelanggan.

Baca juga: New Honda BR-V tampil lebih segar dengan desain baru

Baca juga: Deretan mobil dan motor baru yang meluncur di IIMS 2018

Baca juga: Honda Mobilio edisi spesial hadir di IIMS
Pewarta:
Editor: Gilang Galiartha
Copyright © ANTARA 2018