Kuala Lumpur (ANTARA News) - Ketua Barisan Nasional (BN) Datuk Seri Najib Razak yakin rakyat akan tetap mendapat mendukung dan memberi mandat kepada BN untuk memerintah Malaysia pada lima tahun yang akan datang.

Najib menyampaikan hal ini kepada wartawan usai menyalurkan suara pada Pemilihan Umum (Pilihan Raya) ke 14 di Sekolah Menengah Sains Sultan Haji Ahmad Shah, Pekan, Kedah, Rabu.

Kandidat Parlemen Pekan tersebut tiba didampingi isterinya, Datin Seri Rosmah Mansor di sekolah itu sekitar jam 9.20 pagi.

Turut memilih di sini adalah ibu Perdana Menteri, Tun Rahah Mohd Noah serta adiknya yang juga Kepala CIMB Group, Datuk Seri Nazir Razak.

Keyakinaa itu Najib didasarkan kepada keberhasilan dasar yang diperkenalkan dan dilaksanakan sejak lima tahun lalu yang terbukti berhasil memberi dampak positif kepada pereekonomian negara.

"Untuk tempo lima tahun akan datang, kita sudah membentangkan manifesto komprehensif yang memberi tumpuan kepada usaha memacu pembangunan negara dan mampu meningkatkan kesejahteraan rakyat," katanya.

Berdasarkan fakta itu, dia meyakini rakyat akan memilih Barisan Nasional dan percaya pemilih tidak akan memilih berdasarkan fitnah atau pertimbangan emosi semata.

Najib mengatakan proses Pemilu kali ini berlangsung tenang dan kondusif walaupun dicemari isu serangan pribadi yang tidak mencerminkan praktik demokrasi sejati.

Sementara itu Presiden PAS, Datuk Seri Abdul Hadi Awang memilih di Sekolah Kebangsaan Rusila.

"Menang atau kalah kami terima. Jangan menyusahkan rakyat dan negara. Setiap calon dan partai yang bertanding perlu akur kepada keputusan dan kehendak pemilih. Alhamdulillah, semuanya berjalan lancar," kata dia.

Baca juga: BN janjikan libur dua hari kalau menang pemilu

Pewarta: Agus Setiawan
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2018