KUALA LUMPUR (Antara/BUSINESS WIRE) -- Moody's Analytics, penyedia solusi analisis dan riset keuangan terkemuka, dengan bangga mengumumkan bahwa program sertifikasinya di bidang kredit korporat dan komersial (Certificate in Commercial Credit atau CICC) telah mendapat akreditasi dari Badan Akreditasi Keuangan (FAA) Malaysia.

Akreditasi FAA mengindikasikan bahwa program CICC Moody's telah memenuhi standar yang ditetapkan oleh FAA untuk program pelatihan di Malaysia. Selain itu, akreditasi ini juga memperkuat relevansinya terhadap industri layanan keuangan dan mendukung pengimplementasian kapabilitas kredit Bank Sentral Malaysia.

"Kami senang dapat menambah program Certificate in Commercial Credit Moody's Analytics ke dalam portofolio program pelatihan dan pendidikan terakreditasi kami," ujar CEO FAA Khairul Nizam. "Akreditasi ini diberikan setelah melalui proses seleksi yang sangat ketat yang didasarkan pada pemenuhan standar global FAA untuk struktur dan konten program pelatihan dan pendidikan."

Program CICC dirancang sedemikian rupa untuk menyediakan pemahaman prinsip dan praktik kredit komersial modern yang komprehensif. Program ini dilengkapi materi kurikulum esensial terkait pengambilan keputusan kredit dan membahas berbagai topik teraktual seperti identifikasi dan manajemen kredit dan kredit yang bertanggungjawab (responsible lending). Materi pelatihan sepenuhnya diberikan secara online, menggunakan tampilan antarmuka yang interaktif dan responsif.

"Merupakan kebanggaan bagi kami untuk dapat memperoleh akreditasi FAA untuk Certificate in Commercial Credit kami," ungkap Global Head Moody's Analytics Learning Solutions Ari Lehavi. "Ribuan bankir profesional di seluruh dunia berhasil meningkatkan kemampuan mereka lewat program ini dan kami sudah tidak sabar untuk dapat menghadirkan layanan ini kepada industri perbankan di Malaysia."

Akreditasi FAA melanjutkan tren positif setelah sebelumnya Moody's Analytics memperoleh pengesahan dari Institute of Banking and Finance Singapura dan The Reserve Bank of India.

Untuk mempelajari lebih lanjut tentang Moody's Analytics Learning Solutions and Certifications, klik disini.

Tentang Moody's Analytics

Moody's Analytics menyediakan intelijen finansial dan alat analisis yang mendukung tujuan pertumbuhan, efisiensi dan manajemen risiko klien kami. Kombinasi keahlian kami yang tak tertandingi dalam bidang risiko, sumber daya informasi yang luas dan penerapan teknologi yang inovatif membantu pemimpin bisnis masa kini dalam menavigasi pasar yang terus berkembang dengan penuh kepercayaan diri. Solusi terkemuka yang kami berikan telah diakui di industri kami, yang terdiri dari penelitian, layanan data, perangkat lunak dan profesional, yang dikombinasikan untuk memberikan pengalaman terbaik bagi pelanggan. Ribuan perusahaan di seluruh dunia telah menjadikan kami mitra terpercaya mereka karena komitmen penuh kami terhadap kualitas, layanan pelanggan dan integritas.

Moody's Analytics adalah anak usaha Moody's Corporation (NYSE: MCO). MCO memiliki pendapatan sebesar 4,2 milyar dolar di tahun 2017, mempekerjakan sekitar 11.900 karyawan di seluruh dunia dan hadir di 41 negara. Informasi lebih lanjut tentang Moody’s Analytics dapat dilihat di www.moodysanalytics.com.

Tentang Badan Akreditasi Keuangan

Didukung oleh Bank Sentral Malaysia dan Komisi Sekuritas Malaysia, FAA telah didirikan untuk menaikkan standar dan kualitas pembelajaran profesional dan pengembangan industri jasa keuangan. Sebagai badan jaminan kualitas dan akreditasi independen, FAA mendukung pengembangan modal manusia yang ditujukan oleh industri kepada para profesional yang amat terampil dan gesit di manca negara. Diperkuat oleh komite teknis pakar keuangan, profesional dan akademisi ternama dari pusat-pusat keuangan utama di seluruh dunia, FAA memajukan standar global tertinggi dalam pembelajaran dan pengembangan.

Baca versi aslinya di businesswire.com: http://www.businesswire.com/cgi-bin/mmg.cgi?eid=51801084&lang=en

Kontak

Moody’s Analytics Communications
Katerina Soumilova, 001.212.553.1177
katerina.soumilova@moodys.com
atau
moodysanalytics.com
twitter.com/moodysanalytics
linkedin.com/company/moody’s-analytics

Sumber: Moody’s Analytics

Pengumuman ini dianggap sah dan berwenang hanya dalam versi bahasa aslinya. Terjemahan-terjemahan disediakan hanya sebagai alat bantu, dan harus dengan penunjukan ke bahasa asli teksnya, yang adalah satu-satunya versi yang dimaksudkan untuk mempunyai kekuatan hukum.

Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2018