Jakarta (ANTARA News) - Pebalap Mercedes, Lewis Hamilton, masih menempati posisi teratas pada tabel klasemen pebalap Formula 1, kendati juara bertahan itu hanya finis di urutan ketiga pada GP Monaco, Minggu.

Hasil positif dicetak pebalap Red Bull asal Australia, Daniel Ricciardo, yang naik dari peringkat lima ke urutan tiga klasemen berkat kemenangannya di Monaco.

Hamilton mengumpulkan 110 poin, memimpin 14 angka atas saingan terdekatnya dari Ferrari, Sebastian Vettel, yang membuntuti di urutan kedua.

Baca juga: Ricciardo juara GP Monaco meski mobilnya bermasalah

Ricciardo yang mengamankan kemenangan kedua musim ini berada di posisi tiga dengan 72 poin, unggul empat angka dari Valtteri Bottas dan 12 poin dari Kimi Raikkonen yang mengisi posisi empat dan lima.

Selisih 14 poin antara Hamilton dan Vettel membuat balapan seri ketujuh musim 2018 di Montreal, Kanada, pada 8-10 Juni akan semakin seru.

Hamilton berpeluang memperlebar jarak poin apabila mampu mengulangi kesuksesan musim lalu untuk juara di Kanada, saat Vettel terlempar ke posisi empat.

Daniel Ricciardo juga berkesempatan mempertontonkan kembali kebolehannya dengan bekal menempati posisi tiga pada GP Kanada tahun lalu, demikian Formula1.

Baca juga: Mobil Vestappen bentur dinding lintasan saat latihan jelang F1 Monaco

Klasemen pebalap F1 usai GP Monaco:
 
Posisi Pebalap Poin
1    Lewis Hamilton
2    Sebastian Vettel
3    Daniel Ricciardo
4    Valtteri Bottas
5    Kimi Raikkonen
6    Max Verstappen
7    Fernando Alonso
8    Nico Hulkenberg
9    Carlos Sainz
10    Kevin Magnussen
11    Pierre Gasly
12    Sergio Perez
13    Esteban Ocon
14    Charles Leclerc
15    Stoffel Vandoorne
16    Lance Stroll
17    Marcus Ericsson
18    Brendon Hartley
19    Romain Grosjean
20    Sergey Sirotkin
110
96
72
68
60
35
32
26
20
19
18
17
9
9
8
4
2
1
0
0


 

Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2018