Washington (ANTARA News) - Presiden Amerika Serikat Donald Trump pada Minggu waktu setempat mengonfirmasi bahwa satu tim resmi Amerika Serikat (AS) sudah tiba di Korea Utara untuk membahas persiapan pertemuan puncak antara dia dan pemimpin Korea Utara Kim Jong-un.

"Tim Amerika Serikat kita sudah tiba di Korea Utara guna melakukan pengaturan untuk pertemuan tingkat tinggi antara Kim Jong-un dan saya," kata Trump di Twitter.

Pertemuan Trump-Kim dijadwalkan berlangsung 12 Juni di Singapura.

"Saya sangat yakin Korea Utara memiliki potensi brilian dan akan menjadi Bangsa yang ekonomi dan keuangannya luar biasa suatu saat nanti. Kim Jong-un sepakat dengan saya mengenai ini. Ini akan terjadi!" katanya sebagaimana dikutip Xinhua.

Harian Washington Post sebelumnya mewartakan bahwa bekas duta besar AS untuk Korea Selatan Sung Kim pada Minggu melintas ke Korea Utara untuk mempersiapkan pertemuan tingkat tinggi kedua pemimpin negara bersama wakil menteri luar negeri Korea Utara Choe Son Hui.

Washington Post mengutip juru bicara Departemen Luar Negeri Heather Nauert yang mengatakan bahwa pertemuan itu diperkirakan berlanjut sampai Senin dan Selasa di bagian utara zona demiliterisasi tempat Kim Jong-un bertemu dengan Presiden Korea Selatan Moon Jae-in pada Sabtu.

Berkenaan dengan pertemuan Trump-Kim, kantor berita Reuters sebelumnya mewartakan bahwa juru bicara Gedung Putih Sarah Sanders mengatakan satu tim pendahulu menuju ke Singapura--tempat pertemuan rencananya digelar--pada Senin pagi untuk menyiapkan keperluan logistik.

Baca juga:
Tim Gedung Putih akan ke Singapura siapkan pertemuan Trump-Kim
Korsel: Korut berkomitmen rampungkan denuklirisasi, KTT dengan Trump

 

Pewarta: -
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2018