Jakarta (ANTARA News) - Tim Madura United ingin mencuri poin di laga pekan ke-13 Liga 1 2018 melawan Bhayangkara FC di Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Jakarta, Kamis (7/6), yang merupakan partai terakhir Madura sebelum libur Lebaran.

"Kami berupaya agar tim tampil lebih baik. Kami bertekad mencuri poin meski dari empat laga sebelum ini kami belum menorehkan hasil yang bagus," kata pelatih sementara Madura United Djoko Susilo dalam konferensi pers pra-pertandingan di Stadion PTIK, Jakarta, Rabu.

Djoko pun berharap para pemainnya bisa berlaga dengan maksimal sebab menurut dia, Bhayangkara FC adalah tim yang bagus.

Apalagi, tim berjuluk The Guardian itu baru saja menaklukkan Persib Bandung dengan skor 1-0 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Kamis (31/5).

"Laga menghadapi Bhayangkara adalah pertandingan yang cukup prestise," tutur Djoko.

Sebagai informasi, Djoko Susilo merupakan asisten pelatih Madura United yang ditunjuk oleh pihak manajemen untuk sementara mengisi posisi kepala pelatih menggantikan Milomir Seslija.

Di laga perdananya sebagai pelatih utama, Djoko berhasil membawa anak-anak asuhnya menahan imbang "runner up" Liga 1 2017 Bali United dengan skor 2-2 pada Minggu (3/6) di Stadion Gelora Bangkalan, Bangkalan, Kawa Timur.

Total, dari empat laga sebelum melawan Bhayangkara FC termasuk menghadapi Bali United, Madura belum pernah menang, dengan catatan dua kali kalah dan dua kali seri.

Salah satu kekalahan tersebut menjadi kekalahan dengan selisih skor terbesar di Liga 1 2018 yaitu kala tim berjuluk Laskar Sapi Kerrap itu dibantai 0-6 oleh Persipura Jayapura, Sabtu (19/5).

Saat ini, Madura United sendiri bertengger di posisi kelima klasemen sementara Liga 1 2018 dengan 18 poin, hasil dari lima kemenangan, tiga seri dan empat kali kalah.

Pewarta: Michael Siahaan
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2018