Makassar (ANTARA News) - PSM memutuskan meliburkan para pemain saat pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan digelar pada 27 Juni 2018.

Pelatih PSM Robert Rene Alberts di Makassar, Senin, mengatakan para pemain baru akan kembali menjalani latihan persiapan menghadapi Persija Jakarta dalam lanjutan kompetisi Liga 1 pada 28 Juni 2018.

"Saya akan berikan waktu off (libur) bagi seluruh pemain. Jadi tidak ada latihan pada saat berlangsungnya Pilkada,"katanya.

Sementara untuk kegiatan besok (26/6) dirinya memutuskan melaksanakan hanya satu kali latihan pagi bagi para pemain."Jadi kita akan kembali berlatih normal pada 28 Juni nanti,"sebut pelatih asal Belanda itu.

Tim pelatih PSM Makassar mengakui masih memiliki sejumlah pekerjaan rumah yang harus diselesaikan sebelum menghadapi Persija Jakarta dalam lanjutan kompetisi Liga 1 pada 6 Juli 2018.

Asisten pelatih PSM Herman Kadiaman mengatakan berbagai kelemahan yang masih harus diselesaikan itu begitu terlihat dalam laga ujicoba menghadapi PSM U-19 di Stadion Gelora Andi Mattalatta Mattoanging Makassar, Sulawesi Selatan beberapa waktu lalu.

"Dalam laga ujicoba melawan PSM U-19, memang melahirkan sejumlah pekerjaan dan salah satunya terkait penyelesaian akhir,"ujarnya.

Kondisi tumpulnya ketajaman barisan penyerang inilah yang akan menjadi fokus bagi tim pelatih untuk mengasah agar bisa lebih siap lagi saat bertemu dengan Persija Jakarta.

Pewarta: Abdul Kadir
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2018