Jakarta (ANTARA News) - Grup band grunge legendaris Pearl Jam baru saja menggelar konser di kota asalnya, Seattle, Washington, Amerika Serikat.

Eddie Vedder dan rekan-rekannya melakukan dua pertunjukan di Safeco Field, Seattle, Washington, Amerika Serikat pada Rabu (8/8/2018) dan Jumat (10/8/2018).

Ini merupakan konser pertama Pearl Jam di kota asalnya dalam kurun waktu lima tahun terakhir. Dalam konser tersebut, Pearl Jam berhasil mengumpulkan 11 juta dollar dari hasil penjualan tiket.

Baca juga: Pearl Jam bocorkan daftar lagu di album baru

Menariknya 90 persen keuntungan konser tersebut disumbangkan untuk para tunawisma melalui 40 organisasi lokal yang berada di Seattle, Amerika Serikat.

Salah satunya kepada organisasi nirlaba Mary's Place, yang menyediakan tempat tinggal sementara untuk wanita, anak-anak, dan keluarga dari komunitas tunawisma.

“Inilah yang seharusnya bisa dilakukan oleh sebuah pertunjukan,” kata Marty Hartman, Direktur Mary's Place.

Dalam konser di kota asalnya tersebut, Pearl Jam juga sempat membawakan sebuah cover lagu milik Chris Cornell yang berjudul 'Missing'. 

Selain itu, Pearl Jam juga berhasil menginspirasi restoran-restoran yang ada di Seattle untuk bergabung dengan kampanye mereka. Lebih dari 80 perusahaan menyumbangkan sebagian dari hasil mereka untuk disumbangkan.

Demikian seperti dilansir dari NME.

Baca juga: Pearl Jam donasikan 70.000 dollar AS untuk si penyelamat Eddie Vedder
 

Pewarta: Yogi Rachman
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2018