Washington (ANTARA News) - Grup otomotif Amerika Serikat, General Motors, menarik kendaraan untuk reparasi (recall) terhadap 41.000 unit pickup dan mobil patroli kepolisian berjenis sport utility vehicle (SUV) karena masalah pedal rem yang longgar, Minggu.

Penarikan kembali itu berlaku pada kendaraan keluaran tahun 2015 hingga 2016, meliputi Chevrolet Silverado pickup dan GMC Sierra 2500 dan 3500, Chevrolet Silverado 1500 tipe "special service" serta beberapa SUV Chevrolet Tahoe yang menjadi armada patroli departemen kepolisian dan lembaga pemerintah lainnya di Amerika Serikat.

GM mengatakan pedal rem pada kendaraannya dapat mengendur. Dampak terburuknya adalah pedal itu tidak bekerja sehingga pengemudi tidak dapat menghentikan kendaraan.

Baca juga: Permintaan mobil kompak turun, GM hapus satu shift Pabrik Ohio

Perusahaan mengatakan akan memperbaiki masalah ini secara gratis dengan meminta diler menambahkan perekat pada baut pedal dan memasangnya kembali dengan kencang.

Mereka juga berencana untuk memberi tahu kepada seluruh pemilik kendaraan itu. Di sisi lain, perusahaan belum mengatakan apabila masalah itu menyebabkan kecelakaan atau cedera, dikutip dari  Detroit Free Press.

Baca juga: GM tarik 1,2 juta kendaraan di seluruh dunia
Pewarta:
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2018