Saya menghargai dan menghormati langkah yang dilakukan oleh KPK
Jakarta (ANTARA News) - Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan adanya operasi tangkap tangan (OTT) membantu kementerian membersihkan lembaga tersebut dari korupsi.

"Saya menghargai dan menghormati langkah yang dilakukan oleh KPK untuk mengoreksi dan tentu saya kecewa sekali terhadap apa yang dilakukan oleh tim KPP itu dan beberapa staf yang melakukannya," kata Sri ditemui di halaman Istana Negara, Jakarta, Kamis.

Menteri mengimbau seluruh wajib pajak melaporkan kepada Kementerian Keuangan jika ada pihak dari kantor pelayanan pajak yang melakukan tindak pemerasan dan tidak wajar.

Baca juga: KPK tetapkan tiga tersangka suap wajib pajak

Menurut Sri, peringatan dini kepada sejumlah pegawai KPP sudah diberikan.

"Saya telah meminta kepada inspektur jenderal dan dirjen pajak untuk melakukan evaluasi terhadap sistem kerja kita. Peringatan dini kalau sudah ada, kenapa tidak efektif mencegah terus?" tegas Sri. 

KPK menangkap Kepala KPP Pratama Ambon La Masikamba dalam operasi tangkap tangan di Ambon.

Dia tiba di Jakarta untuk menjalani pemeriksaan, Kamis.

KPK melakukan penangkapan kepada La Masikamba terkait dugaan kasus suap dengan tujuan pengurangan pembayaran pajak.

Baca juga: KPK amankan Rp120 juta OTT di Ambon
Baca juga: KPK periksa Kepala KPP Pratama Ambon

 

Pewarta: Bayu Prasetyo
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2018