London (ANTARA News) - Mantan pemain depan Aston Villa Dwight Yorke ingin mengambil alih posisi manajer klub dan dia percaya mampu mengembalikan mentalitas kemenangan ke klub yang kini dalam kesulitan.

Villa, yang memiliki tiga kemenangan dalam 11 pertandingan dan berada di urutan ke-13 dalam klasemen, memecat Steve Bruce pada hari Rabu dan menunjuk bos U-23 Kevin Macdonald sebagai karateker. Klub itu mengatakan mereka telah mulai mencari pengganti Bruce.

"Saya telah melakukan langkah yang diperlukan dan saya telah mengirim CV saya dan saya sebenarnya berusaha untuk melakukan kontak dengan kepala eksekutif klub sepak bola," kata Yorke kepada Sky Sports pada hari Jumat waktu setempat.

"Saya bermain untuk mereka dan memahami klub dan memahami apa yang diharapkan fans. Saya merasa saya bisa membawa mental kemenangan kembali ke klub sepakbola."

Yorke, yang mencetak 97 gol dalam lebih dari 250 penampilan untuk Villa sebelum bergabung dengan Manchester United, telah menyatakan keinginan yang sama untuk mengambil alih ketika Tim Sherwood dipecat pada tahun 2015.

Baca juga: Yorke yakin Giggs bisa jadi pelatih permanen MU

"Dia (Sherwood) memberi saya wawasan tentang apa yang mungkin dia gagal, sehingga memiliki pengetahuan itu memberi saya lebih banyak wawasan tentang apa yang dibutuhkan di klub sepak bola," tambah Yorke.

Pengalaman pelatihan sebelumnya, York termasuk bertugas sebagai asisten manajer dari Trinidad & Tobago asalnya antara tahun 2009 dan 2010.

Mantan juara Eropa Villa ditahan imbang 3-3 di kandang Preston North End pada Selasa, hasil yang diikuti pemecatan Bruce. Merekaakan melakukan pertandingan tandang ke Millwall pada hari Sabtu.

Mantan manajer Manchester United dan Everton Davis Moyes adalah favorit taruhan untuk pekerjaan yang diikuti mantan pemain Prancis dan striker Arsenal Thierry Henry, yang dikaitkan dengan pos di musim tutup, dan juga Paulo Sousa, yang meninggalkan klub Liga Super China Tianjin Quanjian pada hari Kamis.

Reuters/T013/

Baca juga: Mile Jedinak beri keuntungan bagi Aston Villa di playoff

Baca juga: Villa hadirkan Onomah berstatus pinjaman Tottenham

Pewarta: -
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2018