Jakarta (ANTARA News) - Bintang basket Michael Jordan menjadi legenda olahraga terbaru yang berinvestasi dalam esports, menyusul langkah yang sebelumnya dilakukan bintang NBA lainnya yakni Rick Fox dan Shaquille O'Neal.

Jordan menjadi investor utama dengan mengalirkan dana investasi sekitar 26 juta dolar Amerika (sekitar Rp395,7 miliar) kepada aXiomatic Gaming, perusahaan induk dari waralaba esports profesional Team Liquid.

"Saya antusias untuk memperluas portofolio aset olahraga saya melalui investasi kepada aXiomatic. Esports merupakan industri internasional yang tumbuh pesat dan saya senang bermitra dengan sekelompok investor hebat," kata Michael Jordan seperti dilansir gamesindustry.biz pada Senin.

Terbentuk pada 2015, aXiomatic Gaming berhasil menguasai saham di Team Liquid setahun kemudian. Team Liquid didirikan pada 2000 dan sekarang bernilai 200 juta dolar Amerika (sekitar Rp3,04 triliun) menurut perhitungan Forbes terbaru.

Ini akan menjadikan waralaba esports terebut paling bernilai ketiga di dunia, setelah Cloud9 dengan nilai 310 juta dolar Amerika (sekitar Rp4,71 triliun) dan Team SoloMid yang bernilai 250 juta dolar Amerika (sekitar Rp3,80 triliun).

Tim kepemimpinan aXiomatic terdiri dari para veteran olahraga tradisional, mencakup MBA, National Hockey League, Major League Baseball, dan Major League Soccer.

aXiomatic juga bagian dari program akselerasi Walt Disney pada tahun 2017 yang melakukan investasi terhadap 11 perusahaan media serta teknologi. Selain itu, aXiomatic pernah melakukan investasi dalam platform pelatihan esports bernama Gamer Sensei dan menggelar turnamen lokal yakni Super League Gaming.

 

Penerjemah: Aji Cakti
Editor: Subagyo
Copyright © ANTARA 2018