Jakarta (ANTARA News) – Shopee menyelenggarakan “11.11 Fashion Day” dengan diskon hingga 90 persen pada 9 November, yang dimulai pada pukul 00.00 WIB, kata Country Brand Manager Shopee Rezki Yanuar. 

“Sejak Shopee hadir di Indonesia pertama kali, kategori paling populer adalah fesyen. Apalagi, industri fesyen berkembang pesat pada tiga tahun terakhir. Semakin banyak orang Indonesia percaya untuk berbelanja fesyen secara online,” ujar Rezki dalam media gathering “Shopee 11.11 Big Sale Fashion Day” di Jakarta, Kamis. 

Rezki menjelaskan bahwa “Shopee 11.11 Big Sale Fashion Day” menghadirkan 11 merek fesyen lokal, antara lain Brodo, Shop At Velvet, Eiger, Carvil, Cerelia, Cottonology, Edwin Jeans, Eiger Indonesia, Gatsuone, Merche, MKS Shoes, dan Rianty Batik. 

“Kami juga ingin memberikan apresiasi sebagai ucapan terima kasih kepada mitra brand dan penjual lokal sebagai pahlawan yang sukses mengembangkan bisnisnya dengan membawa nama Indonesia dan tumbuh bersama Shopee,” ungkap Rezki. 

Shopee, sambungnya, menemukan pengetahuan-pengetahuan baru mengenai merek lokal ini. 

“Konsumen percaya kualitas brand yang dibuat berdasarkan keinginan orang Indonesia. Adanya pasar tersebut dapat memajukan brand lokal,” imbuh Rezki. 

Menurutnya, 11.11 Fashion Day tidak hanya memberikan diskon hingga 90 persen saja, tapi ada keuntungan-keuntungan lainnya bagi konsumen Shopee. 

“Konsumen mendapat cashback hingga Rp75 ribu. Tepat pada puncak Shopee 11.11 Big Sale di 11 November, terdapat flash sale mulai Rp11, gratis ongkir hingga 11 persnan, dan 11 juta rupiah Koin Shopee saat Goyang Shopee,” ucap Rezki. 

Baca juga: Shopee siapkan game baru untuk festival belanja 11.11

Baca juga: Tekanan ekonomi global tak pengaruhi pasar online

Pewarta: Anggarini Paramita
Editor: Monalisa
Copyright © ANTARA 2018