Kami akan segera ke Desa Banjarsari, Kecamatan Sokaraja, karena berdasarkan laporan ada 10 rumah warga yang mengalami kerusakan akibat angin kencang yang terjadi saat hujan deras
Purwokerto, (ANTARA News) - Angin puting beliung menerjang sejumlah wilayah di Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, setidaknya ada beberapa kejadian pohon tumbang akibat sapuan angin yang di daerah itu dikenal sebagai "langkisau" itu

"Angin puting beliung tersebut terjadi saat hujan deras yang turun sejak pukul 14.00 WIB," kata Koordinator Tim Reaksi Cepat Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Banyumas Kusworo, di Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Minggu.

Ia mengatakan berdasarkan laporan sementara, ada dua lokasi kejadian pohon tumbang di Jalan Raya Baturraden sehingga mengganggu arus kendaraan.

Selain itu, kata dia, di persimpangan jalan antara Desa Karangsalam, Kecamatan Baturraden, dan Desa Kotayasa, Kecamatan Sumbang, dilaporkan terdapat tiga pohon tumbang yang menimpa kabel listrik.

Menurut dia, sebuah mobil Honda bernomor polisi  R-8501-JH yang belum diketahui nama pemiliknya dilaporkan tertimpa pohon tumbang di area parkir belakang Rita Supermal, Purwokerto.

"Saat ini, kami masih fokus terhadap penanganan pohon tumbang di sekitar Kecamatan Baturraden agar tidak mengganggu arus lalu lintas," katanya.
 
Sementara itu, Koordinator Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kabupaten Banyumas Ady Candra mengatakan dua kejadian pohon tumbang di Jalan Raya Baturraden masing-masing berada di sekitar Warung Ndeso dan sebelah utara Gerbang Mandala Wisata, Desa Karangtengah, Kecamatan Baturraden.

Menurut dia, penanganan di dua lokasi pohon tumbang tersebut telah selesai sehingga arus kendaraan kembali lancar namun pengemudi harus tetap hati-hati akrena kondisi jalan licin akibat hujan.

"Kami akan segera ke Desa Banjarsari, Kecamatan Sokaraja, karena berdasarkan laporan ada 10 rumah warga yang mengalami kerusakan akibat angin kencang yang terjadi saat hujan deras siang tadi," katanya.

Baca juga: Puluhan rumah rusak akibat angin langkisau
Baca juga: Awan mirip UFO kejutkan warga Banyumas
Baca juga: Angin kencang melanda Cilacap dan Banyumas

Pewarta: Sumarwoto
Editor: Andi Jauhary
Copyright © ANTARA 2018