Padang  (ANTARA News) - Manajer Semen Padang Win Benardino mengatakan pihaknya optimistis dapat menundukkan Persita Tangerang di babak semifinal Liga 2 2018 untuk memastikan diri lolos ke Liga 1 pada musim mendatang. 

Kita pernah berjumpa dengan Persita Tangerang di kompetisi Liga 2 Wilayah Barat dan kami optimistis tim ini memiliki peluang untuk lolos, kata dia di Padang, Rabu malam.

Menurut dia setiap tim yang masuk ke babak semifinal yakni Semen Padang, Persita Tanggerang, Kalteng Putra, dan PSS Sleman  memiliki peluang untuk lolos dan pertanyaaannya adalah bagaimana memanfaatkan peluang sekecil apapun untuk menjadi sebuah kemenangan.

"Kita berharap tim akan bermain lebih baik lagi dari laga-laga sebelumnya sehingga cita-cita kita berlaga di Liga 1 musim depan dapat terwujud," katanya.

Selain itu manajemen juga akan menyiapkan bonus bagi pemain apabila berhasil membawa tim ini masuk ke babak final dan memastikan tim? berlaga di kompetisi tertinggi di Indonesia pada musim mendatang.

"Kita terus memberikan bonus kepada pemain dan ketika mereka lolos ke semifinal kita juga berikan untuk memotivasi mereka. Jika lolos ke final tentu akan kita beri kejutan bonus lagi," katanya.

Sementara pelatih semen padang Syafrianto Rusli mengatakan di laga semifinal ini timnya tidak akan memiliih-milih lawan dan siap menghadapi siapapun lawannya nanti. 

Ia mengatakan hasil penyisihan di Grup A babak delapan besar Semen Padang berhasil keluar sebagai juara grup sehingga dalam laga semifinal nanti mereka akan bertandang ke kandang Persita Tangerang setelah itu baru bermain di Stadion Haji Agus Salim Kota Padang.

Dia mengatakan jajaran pelatih akan terus melakukan evaluasi terhadap kelemahan tim mulai dari komunikasi pemain di lapangan, lini pertahanan dan penyelesaian akhir. 

Kita siap untuk menghadapi siapun lawan kita di semifinal nantinya, kata dia. 

Pewarta: Mario Sofia Nasution
Editor: Dadan Ramdani
Copyright © ANTARA 2018