Purwakarta, Jawa Barat (ANTARA News) - Empat orang meninggal dunia saat longsoran tanah menimpa rumah warga di Kampung Krajan, Desa Salam Jaya, Kecamatan Pondok Salam, Kabupaten Purwakarta, Selasa (27/11) malam.

"Bencana longsor terjadi setelah hujan deras pada Selasa malam," kata Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana Purwakarta Wahyu Wibisono di Purwakarta, Rabu.

Ia mengatakan jenazah korban meninggal dunia yang terdiri atas Ki Bakri (90), Ma Acem (87), Iwan (30) dan Intan (7) baru bisa dievakuasi setelah 12 jam terkubur dalam longsoran tanah.

"Proses evakuasi dimulai sejak Selasa malam sekitar pukul 21.00 WIB pascalongsor, hingga korban terakhir tadi ditemukan Rabu pagi sekitar pukul 09.00 WIB," katanya.

Menurut dia evakuasi dilakukan tanpa menggunakan alat berat karena lokasi ketiga rumah yang rusak berat akibat tanah longsor itu berada di gang kecil yang sulit dilewati kendaraan.

"Evakuasi dilakukan dengan menggunakan floating pump. Petugas gabungan dari DPKPB, kepolisian, TNI, dan warga berusaha mencari korban dengan cara menyemprotkan air," kata Wahyu.

Selain mengakibatkan empat orang meninggal dunia, bencana tanah longsor di Kampung Krajan juga menyebabkan lima orang terluka, yakni Yanti 25) Yeyet (45), Ima (20), Dede (12) dan Ridwan (5).

Baca juga:
Jawa Barat hadapi 132 bencana sejak awal November
Jawa Barat siaga banjir-longsor hingga Mei 2019

 

Pewarta: M.Ali Khumaini
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2018