Jakarta (ANTARA News) - Miami Heat memungkasi rentetan kekalahan enam laga kandang saat mereka membekap New Orleans Pelicans 106-101 dalam pertandingan lanjutan NBA, Sabtu WIB.

Josh Richardson memimpin kemenangan Heat dengan raihan 20 poin yang dicetaknya, diikuti 18 poin, 5 rebound dan 6 assist dari bintang gaek Dwyane Wade, demikian laman resmi NBA.

Sementara bagi Pelicans, catatan 41 poin dan 9 rebound milik Anthony Davis yang dibantu 21 poin dan 8 assist oleh Jrue Holiday tak cukup menghindarkan mereka dari kekalahan.

Heat kini mengoleksi delapan kemenangan dan 13 kali kalah, sedangkan Pelicans (11-12) menderita kekalahan ke-12 mereka.

Berikut ringkasan hasil pertandingan lanjutan Sabtu WIB, seturut laman resmi NBA (tuan rumah disebut pertama): 

Boston Celtics 128 - Cleveland Cavaliers 95 

Kyrie Irving memimpin kemenangan Celtics atas tamunya lewat catatan 29 poin, 4 rebound dan 4 assist, dibantu tak kurang dari enam rekannya yang juga mencapai raihan dua digit angka termasuk Marcus Morris dengan 15 poin.

Bagi Cavaliers Jordan Clarkson jadi pengumpul angka terbanyak lewat 16 poin, dibantu debutan Collin Sexton mengemas 15 poin, rekrutan anyar Alec Burks 15 poin, 6 rebound dan 4 assist, serta dwiganda 13 poin dan 12 rebound Tristan Thomson.
 
Ekspresi bintang Utah Jazz, Donovan Mitchell, selepas melesakkan tembakan tripoin dalam laga lanjutan NBA melawan Charlotte Hornets di Spectrum Center, Carolina Utara, Amerika Serikat, Sabtu (1/12/2018) WIB. (twitter.com/nba)


Charlotte Hornets 111 - Utah Jazz 119

Jeremy Lamb mencetak 24 poin, Kemba Walker 21 poin serta Marvin Williams dwiganda 15 poin dan 11 rebound, namun Hornets harus mengakui keunggulan tamunya 111-119.

Kemenangan Jazz disokong 30 poin yang dicetak Donocan Mitchell, 24 poin milik Jae Crowder, dwiganda 20 poin dan 17 rebound Rudy Gobert serta sumbangan 14 poin dari pemain anyar Kyle Korver.


Detroit Pistons 107 - Chicago Bulls 88

Pistons menjinakkan Bulls 107-88 ditopang dwiganda Blake Griffin dan Andre Drummond, masing-masing melalui 20 poin dan 10 rebound serta 19 poin dan 20 rebound, sementara Reggie Jackson turut membantu dengan 20 poin.

Wendell Carter Jr. jadi pencetak angka terbanyak Bulls lewat 28 poin, namun hanya mendapatkan bantuan 12 poin dari Jabari Parker.


Philadelphia 76ers 123 - Washington Wizards 98

Catatan dwiganda dicapai oleh Joel Embiid, Ben Simmons dan Mike Muscala dalam kemenangan Sixers tersebut, masing-masing meraihnya lewat 16 poin dan 15 rebound, 13 poin dan 10 rebound serta 12 poin dan 10 rebound.

Selain itu, sedikitnya lima penggawa Sixers juga mencapai raihan dua digit poin di laga tersebut termasuk T.J. McConnell 15 poin.

Wizards mendapat pasokan angka sebanyak 19 poin dari Bradley Beal, 15 poin Austin Rivers, 12 poin Thomas Bryant dan 11 poin John Wall.
 
Ekspresi debutan Memphis Grizzlies, Jaren Jackson Jr, dalam laga lanjutan NBA melawan Brooklyn Nets di Barclays Center, New York, Amerika Serikat, Sabtu (1/12/2018) WIB. (twitter.com/nba)


Brooklyn Nets 125 - Memphis Grizzlies 131 (overtime)

Grizzlies berhasil meraih kemeanngan atas tuan rumah setelah pertandingan dilanjutkan hingga dua kali babak overtime. Mike Conley mengemas dwiganda 37 poin dan 10 assist, diikuti debutan Jaren Jackson Jr. menorehkan 36 poin dan Marc Gasol melengkapi lewat dwiganda 15 poin serta 15 rebound.

Bagi Nets, D'Angelo Russell memborong 26 poin, DeMarre Carroll dan Jarret Allen mencapai dwiganda lewat 21 poin dan 12 rebound serta 15 poin dan 12 rebound.


Miami Heat 106 - New Orleans Pelicans 101

Selain Richardson dan Wade tak kurang dari lima pemain Heat lainnya mencapai raihan dua digit, yakni Kelly Olynyk 13 poin, Hassan Whiteside 12 poin, Rodney McGruder 11 poin, Justise Winslow 10 poin dan Bam Adebayo 11 rebound.

Sedangkan di kubu Pelicans, Davis dan Holiday hanya mendapat bantuan 15 poin dari Nikola Mirotic serta 10 rebound milik Julius Randle.
 
Bintang Oklahoma City Thunder, Russell Westbrook (kedua kanan), merayakan angka yang dicetaknya dalam laga lanjutan NBA melawan Atlanta Hawks bersama rekan-rekannya, Steven Adams (kanan) dan Paul George (kiri tampak punggung), di Chesapeake Energy Arena, Oklahoma, Amerika Serikat, Sabtu (1/12/2018) WIB. (twitter.com/nba)


Oklahoma City Thunder 124 - Atlanta Hawks 109

Bintang tuan rumah Russell Westbrook hampir mencapai triganda dalam kemenangan Thunder, ia mengemas 23 poin, 9 rebound dan 10 assist

Thunder meraih kemenangan berkat kontribusi 21 poin Alex Abrines, 20 poin Paul George, 18 poin Dennis Schroeder, 14 poin Nerlens Noel dan 13 poin Patrick Paterson.

Sementara bagi Hawks, John Collins mengemas dwiganda 19 poin dan 11 rebound, diikuti Alex Len 19 poin dan Taurean Prince 15 poin.


San Antonio Spurs 105 - Houston Rockets 136

Tren buruk Spurs berlanjut kala mereka kalah dari tamunya, di tengah capaian 20 poin dari LaMarcus Aldridge, 18 poin DeMar DeRozan, 11 poin Derrick White serta masing-masing 10 poin Marco Bellineli dan Bryn Forbes.

Kemenangan Rockets ditopang raihan dwiganda James Harden, Clint Capela dan Chris Paul, masing-masing lewat 23 poin dan 10 assist, 27 poin dan 12 rebound, serta 14 poin dan 10 assist.

Eric Gordon turut membantu dengan mencetak 26 poin, Gerald Green 11 poin dan PJ Tucker 10 poin.


Phoenix Suns 85 - Orlando Magic 99

Dwiganda 25 poin dan 15 rebound milik Nikola Vucevic memimpin kemenangan Magic yang juga didukung 21 poin dari Terrence Ross, 18 poin Aaron Gordon dan 16 poin D.J. Augustin.

Bagi tuan rumah yang masih tanpa Devon Booker, Deandre Ayton menjagi pengumpul angka terbanyak lewat 19 poin, diikuti Jamal Crawford 18 poin serta masing-masing 10 poin Josh Jackson dan Trevor Ariza.


Los Angeles Lakers 114 - Dallas Mavericks 103

Lakers menghentikan laju Mavericks ditopang 28 poin milik LeBron James, 19 poin Brandon Ingram serta Kyle Kuzma dan Tyson Chandler yang mencapai dwiganda, masing-masing lewat 15 poin dan 12 rebound serta 13 poin dan 12 rebound.

Lakers juga berhasil membatasi ruang gerak debutan bintang Luka Doncic yang hanya mencetak 6 poin, 6 rebound, 5 assist dan 3 steal, sedangkan pasokan angka terbanyak Mavericks disampaikan Harrison Barnes lewat 29 poin.
 
Bintang Denver Nuggets, Paul Millsap, berusaha melepaskan tembakan dalam laga lanjutan NBA melawan Portland Trail Blazers di Moda Center, Oregon, Amerika Serikat, Sabtu (1/12/2018) WIB. (twitter.com/nba)

Portland Trail Blazers 112 - Denver Nuggets 113

Laju positif Blazers terhenti di tangan Nuggets, akibat 27 poin yang dicetak Gary Harris serta dwiganda 22 poin dan 10 rebound dari Paul Millsap.

Monte Morris turut membantu kemenangan Nuggets dengan mencetak 16 poin, diikuti 15 poin dari Nikola Jokic, 11 rebound yang diamankan Juancho Hernangomez dan 10 poin milik Jamal Murray.

Kendati CJ McCollum memborong 33 poin, Al-Farouq Aminu 20 poin, Jusuf Nurkic mencapai dwiganda 17 poin dan 11 rebound, Damian Lillard mencetak 15 poin dan Meyers Leonard menambahkan 11 poin, Blazers tak terhindar dari kekalahan.

Baca juga: Lillard torehkan rekor tripoin saat Blazers redam Magic

Baca juga: Harden triganda tapi Rockets tersungkur disepak Mavericks

Baca juga: Capai akurasi tembakan 54 persen, Sixers bekap Knicks 117-91

 

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Irwan Suhirwandi
Copyright © ANTARA 2018