Jakarta (ANTARA News) - Satuan gabungan  Polres Jakarta Barat dan Kodim 0503/Jakarta Barat mengamankan sejumlah gereja yang ada di wilayah Jakarta Barat menjelang pelaksanaan Misa Natal.

Pada Senin, Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Hengki Haryadi SIK MH bersama Komandan Korem 052 / WKR Kolonel Kav A. Purboyo meninjau langsung obyek pengamanan menjelang pelaksanaan Misa Natal di gereja-gereja yang ada di wilayah Jakarta Barat, salah satunya di Gereja Maria Bunda Karmel, Kebon Jeruk Jakarta Barat.

Kombes Hengki mengharapkan persiapan malam Natal di Gereja Maria Bunda Karmel, membuat para jemaat tetap tenang untuk menjalankan ibadahnya, dibantu pengamanan dari Polsek maupun Polres Jakarta Barat dan Kodim 0503/Jakarta Barat mulai kegiatan hingga selesai kegiatan Misa Natal.

"Petugas kami selalu koordinasi kepada pengamanan dalam, bila ada hal - hal yang menonjol agar segera dilaporkan kepada petugas Polri dan TNI yang melaksanakan pengamanan di Gereja," ujar Kombes Hengki.

Kombes Hengki mengatakan, pengamanan semacam ini sudah rutin dilakukan. Dia pun berharap kepada masyarakat agar tidak terprovokasi oleh aksi dari pihak manapun, dan mendoakan supaya perayaan natal dan tahun baru berjalan dengan aman dan kondusif. 

"Semoga saudara-saudara Nasrani kita bisa melangsungkan Natal dengan khusyuk,"ujar dia.

Kegiatan tersebut turut didampingi antara lain Komandan Kodim 0503 / JB Jakarta Barat Letkol Kav Andre Hendry Masangi, Pengurus Gereja Maria Bunda Karmel, Ketua panitia Natal Gereja Maria Bunda Karmel. 

Kombes Hengki menambahkan, dalam pengamanan Natal tahun ini ada beberapa gereja yang akan disterilisasi oleh tim Jibom Kor Brimob.

Gereja tersebut diantaranya Gereja Bunda Karamel, Kebon Jeruk, Gereja GKY Green Ville Kebon Jeruk, Gereja Maria Kusuma Karmel Kembangan, Gereja Santa Maria Imakulata, Gereja Yesus Kristus Mangga Besar, dan Gereja Patrus Paulus, Mangga Besar.

Baca juga: 1.840 personel gabungan amankan Natal di Jakarta Selatan
Baca juga: Anies tinjau sejumlah gereja di Jakarta
Baca juga: Katedral Jakarta ajak umat doakan korban bencana

Pewarta: Devi Nindy Sari Ramadhan
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2018