Jakarta (ANTARA News) - Angin kencang disertai ombak tinggi yang dikabarkan berasal dari Pantai Ancol Jakarta Utara dinyatakan sebagai informasi bohong atau "hoax" oleh manajemen PT Taman Impian Jaya Ancol.

Hal tersebut disampaikan oleh Wakil Direktur Utama PT Taman Impian Jaya Ancol Teuku Sahir Syahali di Jakarta, Senin. Ia menyebut informasi tersebut sudah beredar melalui video yang disebarluaskan melalui sosial media dan aplikasi Whatsapp.

"Kami akan telusuri dan tindaklanjuti video hoax yang viral tersebut ke pihak yang berwajib", ujar Teuku.

Teuku mewakili manajemen Ancol akan menelusuri sumber penyebar berita "hoax" tersebut dan jika terbukti akan diproses sesuai dengan Undang-undang ITE yang berlaku. Ia memastikan video tersebut disebarluaskan oleh oknum yang tidak bertanggungg jawab.

Selain itu, pihaknya juga menghimbau agar video tersebut tidak disebarluaskan lebih lanjut terlebih dengan mengatakan itu di kawasan pantai Ancol.

Video yang beredar di media sosial dan grup aplikasi Whatsapp menunjukkan sebuah video yang menggambarkan angin kencang dan ombak tinggi. Video tersebut menyebut lokasinya berada di Pantai Ancol.

Dari pantauan di lokasi, Pantai Ancol masih kondusif dan tetap diramaikan oleh pengunjung. Pengunjung pantai Ancol tetap melakukan aktivitas rekreasinya dengan aman dan nyaman tanpa ada gangguan.

Baca juga: Warga Jakarta manfaatkan libur kemerdekaan wisata ke Ancol

Pewarta: Devi Nindy Sari Ramadhan
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2018