Jakarta (ANTARA News) - Rumah produksi Soraya Intercine Films mengumumkan jadwal penayangan film "Antologi Rasa" yang diadaptasi dari novel laris karya Ika Natassa pada 14 Februari 2019 bertepatan dengan perayaan hari valentine.

Nama sutradara Rizal Mantovani dipercaya menggarap film ini. Rizal mengaku sangat tertantang ketika pertama kali ditawarkan untuk menyutradarai film adaptasi novel ini.

"Dua tahun lalu saya dipanggil oleh pak Sunil Soraya dan dia bilang dua kata "Antologi Rasa". Untuk saya, itu dua kata yang bikin saya kesetrum," ucap Rizal Mantovani saat berbincang dalam jumpa pers film "Antalogi Rasa" di Jakarta, Jumat.

Proses penggarapan film "Antologi Rasa" memakan waktu yang tidak sebentar karena membutuhkan persiapan yang sangat matang. Terutama dari segi cerita yang akan sedikit berbeda dibandingkan dengan yang ada di novel.

"Sebagai penulis saya percaya proses adaptasi bukan copy paste. Kita pindahkan feeling ketika pembaca baca novel dan ketika menonton film," kata Ika Natassa.

Film "Antologi Rasa" berkisah mengenai kisah cinta yang terjalin antara 3 orang sahabat (Harris, Keara, Ruly). Film ini juga dibalut dengan realitas kehidupan metropolitan yang sangat dekat dengan kehidupan masyarakat kota sehari-hari.

Film "Antologi Rasa" dibintangi oleh Herjunot Ali (Harris), Carissa Perusset (Keara), Refal Hady (Ruly), Atikah Suhaime (Denise), dan Angel Pieters (Dinda).

Baca juga: Cerita Herjunot Ali bertemu sosok mirip mendiang Suzanna (video)

Baca juga: Twitter gandeng Ika Natassa rilis kisah The Architecture of Love

Baca juga: Rizal Mantovani produksi ulang film kuntilanak

Pewarta: Yogi Rachman
Editor: Monalisa
Copyright © ANTARA 2019